Balikpapan  (ANTARA Kaltim) - Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi menjadi salah satu dari 167 pegolf amatir yang bertarung di ajang Golf Loyalty Tournament Series 2013 di padang golf Pertamina Balikpapan Golf Club, Stalkuda, Balikpapan.

Wali Kota berada satu "flight" dengan Komandan Pangkalan Udara (Danlanud) TNI-AU Kolonel Penerbang Djoko Senoputro.

"Kami turut meramaikan. Pemkot Balikpapan kan salah satu mitra Garuda," kata Wali Kota Rizal Effendi.

Pukulan pertama atau tee-off dari Wali Kota Rizal menjadi penanda dibukanya turnamen yang berlangsung sepanjang hari Minggu (15/9) tersebut.

Turnamen ini bagian dari 10 rangkaian turnamen yang digelar maskapai penerbangan Garuda Indonesia sepanjang 2013.

Turnamen di Balikpapan adalah penyelenggaraan kedelapan setelah Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Medan, Denpasar, Makassar, dan Jakarta.

Setelah Balikpapan, pada 22 September, turnamen akan dihelat di Batam dan sepekan kemudian di Semarang. Sebagai pamungkas, akan dilangsungkan turnamen final di Guangzhou, Cina, pada 12-16 Oktober mendatang.

Lima pemenang dari penyelenggaraan di setiap kota, termasuk dari Balikpapan, akan berlaga di padang golf Long Island, Dongguan dan di Agile Golf Course, Zhongshan.

"Ini upaya kami membangun komunikasi dengan para pengguna jasa Garuda Indonesia," kata Suzanna A Walandouw, manajer pemasaran Garuda Indonesia Cabang Balikpapan.

Para pengguna jasa tersebut terutama mereka yang menjadi anggota Garuda Frequent Flyer (GFF) atau yang rutin terbang menggunakan Garuda.

Gelaran ini telah memasuki tahun penyelenggaraan keempat sejak 2010. Acara ini juga didukung oleh PT Bank Negara Indonesia Tbk. Dengan puncak pertandingan di Cina, banyak pegolf dari luar Balikpapan hadir dan turut bertanding.

"Mereka dari Jakarta, Tarakan, Banjarmasin, Manado dan Makassar," sebut Walandouw.    (*)

Pewarta: Novi Abdi

Editor : Amirullah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2013