Satgas COVID-19 Provinsi Kalimantan Timur, Rabu mencatat adanya tambahan sebanyak 106 kasus sembuh  sehingga kasus yang telah dinyatakan sembuh tercatat sebanyak 69.588 kasus.


Juru bicara Satgas COVID-19 Provinsi Kaltim Andi Muhammad Ishak di Samarinda, Rabu mengatakan, tambahan pasien sembuh berasal dari Berau 25 kasus, Kutai Barat 3 kasus, Kutai Kartanegara 8 kasus, Kutai Timur 3 kasus, Paser 3 kasus, Penajam Paser Utara 1 kasus, Balikpapan 27 kasus, Bontang 10 kasus dan Samarinda 26 kasus.

Ia juga mengungkap, kasus terkonfirmasi positif masih mengalami pergerakan naik yakni bertambah 84 kasus.

"Penularan virus masih terjadi, meski banyak pasien yang dinyatakan sembuh, tetap jaga kesehatan dan jangan lupa patuhi protokol kesehatan," katanya.

Sedangkan tambahan kasus terkonfirmasi positif terjadi di Berau 10 kasus, Kutai Barat 15 kasus, Kutai Kartanegara 6 kasus, Kutai Timur 9 kasus, Paser 4 kasus, Penajam Paser Utara 2 kasus, Balikpapan 23 kasus,,Bontang 9 kasus dan Samarinda 6 kasus.

"Saat ini akumulasi kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Kaltim sebanyak 72.328 kasus, " katanya.

Andi menambahkan untuk kasus meninggal dunia juga terjadi penambahan sebanyak satu kasus yakni di Kabupaten Paser.

"Jumlah keseluruhan pasien COVID-19 meninggal dunia di Kaltim sebanyak 1.741 kasus," imbuhnya.

Berdasarkan data Satgas COVID-19 Provinsi Kaltim per 9 Juni 2021 menyebutkan pasien COVID-19 yang masih menjalani perawatan tersisa 999 orang.

Pasien tersebut tersebar di Balikpapan sebanyak 356 orang, Samarinda 145 orang, Kutai Barat 121 orang, Bontang 84 orang dan Kutai Kartanegara 79 orang.

Selanjutnya, Paser 66 orang, Berau 60 orang, Kutai Timur 52 orang, Panajam Paser Utara 21 orang dan Mahakam Ulu 15 orang.


 

Pewarta: Arumanto

Editor : Abdul Hakim Muhiddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2021