ANTARA mengulas film adaptasi video game legendaris "Mortal Kombat". Sementara itu, ponsel vivo dikabarkan meledak dan Garuda Indonesia larang sementara untuk angkut gawai tersebut.

Berikut beberapa berita menarik pada Rabu (14/4) lainnya yang masih hangat dibaca pada hari ini.

"Mortal Kombat", babak pertama setelah penantian 2 dekade

Sejak perilisan film pertama dan keduanya, "Mortal Kombat" (1995) dan "Mortal Kombat: Annihilation" (1997), penggemar dari video game ikonis berjudul sama akhirnya mendapatkan remake terbarunya di tahun ini.

Joe Taslim ungkap tantangan perankan Sub-Zero "Mortal Kombat"

Aktor Indonesia Joe Taslim mengungkapkan sejumlah tantangan yang ia hadapi saat melakoni perannya sebagai karakter ikonis Sub-Zero di film terbarunya "Mortal Kombat".

Strategi pasien diabetes berpuasa Ramadhan, olahraga hingga makan

Dokter spesialis penyakit dalam dari Universitas Sriwijaya, Lingga Gumelar mengatakan, pasien diabetes tetap bisa berolahraga walaupun tengah berpuasa di Ramadhan ini, namun memperhatikan sejumlah hal salah satu waktu.

Garuda Indonesia larang sementara angkut ponsel vivo

Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia membenarkan embargo pengiriman kargo udara ponsel merk vivo setelah insiden terbakar di Hong Kong.

"Saat ini kami memang tengah menghentikan sementara waktu layanan pengangkutan kargo udara untuk jenis ponsel pintar tertentu, menyusul insiden terbakarnya kontainer kargo dengan muatan ponsel pintar di Hong Kong beberapa waktu lalu," kata Direktur Utama PT Garuda Indonesia, Irfan Saputra, melalui pesan singkat kepada ANTARA, Rabu.

Dibuka pada 15 April, IIMS Hybrid 2021 akan dihadiri sejumlah Menteri

Presiden Direktur PT Dyandra Promosindo, Hendra Noor Saleh, meyakinkan bahwa dua menteri Republik Indonesia akan menghadiri pembukaan acara Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2021.

"Sandiaga Uno sebagai Menteri Pariwisata akan hadir dan juga Menteri Perindustrian, Agus Gumiwang Kartasasmita, konfirmasi hadir akan hadir dan kita juga masih tunggu konfirmasi dari Pak Presidnet, Jokowidodo," ungkap pria yang akrab disapa Kohen, Selasa (13/04) malam di Kemayoran, Jakarta.

 

Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira

Editor : Abdul Hakim Muhiddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2021