Perkembangan kasus COVID-19 di Provinsi Kalimantan Timur masih didominasi peningkatan kasus kesembuhan yakni dengan adanya tambahan sebanyak 279 kasus sembuh pada Selasa.
 

Juru bicara Satgas COVID-19 Provinsi Kaltim Andi Muhammad Ishak mengatakan kasus terkonfirmasi positif juga mengalami penambahan cukup besar yakni sebanyak 246 kasus.

"Kondisinya meski angka kesembuhan masih lebih tinggi, namun faktanya angka positif menempel ketat, artinya masyarakat harus lebih waspada dan terus melaksanakan protokol kesehatan dengan 5 M," kata Andi Muhammad Ishak dalam keterangan resmi di Samarinda.

Ia menyebutkan tambahan kasus terkonfirmasi positif terjadi di Berau 15 kasus, Kutai Barat 30 kasus, Kutai Kartanegara 18 kasus, Kutai Timur 4 kasus, Paser 8 kasus, Penajam Paser Utara 3 kasus, Balikpapan 52 kasus, Bontang 5 kasus dan Samarinda 111 kasus.

Sedangkan tambahan pasien sembuh terjadi diBerau 15 kasus, Kutai Barat 27 kasus, Kutai Kartanegara 15 kasus, Kutai Timur 38 kasus, Mahakam Ulu 2 kasus, Paser 15 kasus, Penajam Paser Utara 1 kasus, Balikpapan 60 kasus, Bontang 21 kasus dan Samarinda 85 kasus.

"Akumulasi kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Kaltim sebanyak 63.463 kasus, sedangkan kasus kesembuhan sebanyak 59.114 kasus," kata Andi Muhammad Ishak.

Andi menambahkan untuk kasus meninggal dunia masih mengalami penambahan sebanyak 9 kasus dengan rincian di Berau 2 kasus, Kutai Kartanegara 2 kasus, Paser 1 kasus dan Balikpapan 4 kasus.

"Kasus kematian di Kaltim masih tinggi, saat ini tercatat sebanyak 1.504 kasus meninggal dunia COVID-19 di Kaltim," kata Andi.

Ia menegaskan berdasarkan data per 30 Maret 2021 menyebutkan pasien COVID-19 di Kaltim yang masih menjalani perawatan sebanyak 2.845 pasien.

Pasien dirawat tersebut tersebar di Kutai Kartanegara sebanyak 735 pasien, Samarinda 608 pasien, Balikpapan 515 pasien, Kutai Barat 256 pasien dan Bontang 206 pasien.

Pasien lainnya di Kutai Timur 199 pasien, Paser 138 pasien, Berau 126 pasien, Panajam Paser Utara 56 pasien dan Mahakam Ulu 8 pasien.
 

Pewarta: Arumanto

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2021