Kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Provinsi Kalimantan Timur masih menunjukkan grafik kenaikan dengan adanya tambahan dua pasien baru berdasarkan update Dinas Kesehatan wilayah setempat, Minggu (14/6).
 

Juru bicara gugus tugas percepatan penanganan COVID-19 Provinsi Kaltim, Andi Muhammad Ishak mengatakan saat ini jumlah kasus positif COVID-19 di Kaltim sudah mencapai 378 kasus.

"Tambahan dua kasus positif pada hari ini Minggu (red) terjadi di wilayah Kota Balikpapan," kata Andi Muhammad Ishak menyampaikan rilis harian secara virtual di Samarinda, Minggu (14/6).

Pelaksana tugas Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Timur itu membeberkan tambahan dua kasus di Balikpapan yakni BPN 98 (Laki-laki 35 tahun) merupakan kasus OTG (karyawan swasta) pelaku perjalanan dari Bone yang akan kembali bekerja di Balikpapan dan kasus dirawat di RS Pertamina Balikpapan.

Untuk kasus kedua yakni BPN 99 (Laki-laki 57 tahun) merupakan kasus OTG ditetapkan oleh DPJP dan Dinkes Balikpapan. Kasus dirawat di RSUD Kanudjoso Djatiwibowo Balikpapan.

Andi Muhammad Ishak mengaku bersyukur meski kasus tetkonfirmasi positif mengalami pergerekan naik, namun jumlah kasus sembuh juga mengalami peningkatan.

Dia mengatakan untuk kasus sembuh telah ada penambahan sebanyak 12 orang pasien yang dinyatakan sembuh.

"Laporan pasien sembuh kali ini didominasi di Kabupaten Berau sebanyak delapan orang, Balikpapan dua orang, Kutai Barat dan Kutai Kartanegara masing- masing satu orang," jelasnya.

Hingga saat ini jumlah pasien sembuh COVID-19 di Kaltim mencapai 261 orang, sementara 113 orang masih menjalani perawatan medis dan empat orang meninggal dunia. 

 

Pewarta: Arumanto

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2020