Praja Rescue Satgas Evakuasi Bencana Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Kutai Kartanegara kembali melakukan upaya pencegahan penyebaran COVID-19 di wilayah Kabupaten Kutai Kartanegara.
Praja Rescue melakukan penyemprotan cairan disinfektan di rumah-rumah warga sepanjang Jalan Seluang, Kelurahan Timbau, Kecamatan Tenggarong.
"Anggota berkumpul dimako Satpol-PP Kukar sekitar pukul 19:30 Wita dan mempersiapkan alat-alat penyemprotan disinfektan. Pukul 20:00 Wita anggota melaksanakan briefing pemetaan lokasi penyemprotan setelah itu anggota langsung berangkat menuju ke lokasi titik penyemprotan," ujar juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kukar dr Martina Yulianti, Jumat (15/5).
Adapun wilayah yang menjadi target penyemprotan disinfiketan mulai dari Jl. Seluang RT.4 (rumah-rumah warga ), Jl. Seluang Gg. Kartika (rumah-rumah warga), Jl. Seluang Gg. Limas (rumah-rumah warga), Jl. Seluang (Langgar Darul Jihad), dan Jl. Seluang ( Asrama Kodim Blok.A RT.4
Pelaksanaan penyemprotan berjalan lancar hingga sekitar pukul 22:00 Wita dan Anggota Praja Rescue Satpol-PP Kukar kembali ke Mako.
"Demikian yang dapat dilaporkan di lapangan, situasi aman terkendali 86. Semoga ini bermanfaat memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di Kabupaten Kutai Kartanegara," harapnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2020
Praja Rescue melakukan penyemprotan cairan disinfektan di rumah-rumah warga sepanjang Jalan Seluang, Kelurahan Timbau, Kecamatan Tenggarong.
"Anggota berkumpul dimako Satpol-PP Kukar sekitar pukul 19:30 Wita dan mempersiapkan alat-alat penyemprotan disinfektan. Pukul 20:00 Wita anggota melaksanakan briefing pemetaan lokasi penyemprotan setelah itu anggota langsung berangkat menuju ke lokasi titik penyemprotan," ujar juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kukar dr Martina Yulianti, Jumat (15/5).
Adapun wilayah yang menjadi target penyemprotan disinfiketan mulai dari Jl. Seluang RT.4 (rumah-rumah warga ), Jl. Seluang Gg. Kartika (rumah-rumah warga), Jl. Seluang Gg. Limas (rumah-rumah warga), Jl. Seluang (Langgar Darul Jihad), dan Jl. Seluang ( Asrama Kodim Blok.A RT.4
Pelaksanaan penyemprotan berjalan lancar hingga sekitar pukul 22:00 Wita dan Anggota Praja Rescue Satpol-PP Kukar kembali ke Mako.
"Demikian yang dapat dilaporkan di lapangan, situasi aman terkendali 86. Semoga ini bermanfaat memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di Kabupaten Kutai Kartanegara," harapnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2020