Samarinda (ANTARA News Kaltim) - Pihak pengelola Persisam Putra Samarinda segera mencari pengganti, Daniel Roekito, menyusul keputusan pelatih tim Elang Borneo yang meletakkan jabatannya pada Senin (20/2).

"Secara teknis, tidak ada masalah karena otomatis kepelatihan langsung ditangani oleh Hendri Soesilo (asisten pelatih Persisam) namun secara regulasi kita harus mencari pengganti DR (panggilan akrab Daniel), yakni terkait persyaratan pelatih utama harus mengantongi lisensi AFC (Federasi Sepak Bola Asia)," kata Sekretaris Umum Persisam, M Subhan, kepada ANTARA saat dihubungi dari Samarinda, Selasa.

Ia mengaku bahwa Hendri sebenarnya memiliki kualitas cukup baik dalam kepelatihan akan tetapi baru mengantongi lisensi Nasional belum AFC.

"Kami akui bahwa sampai kini belum ada nama-nama kandidat untuk menggantikan DR. Yang jelas kami akan segera mencari penggantinya," ujar Subhan.

Subhan menambahkan bahwa upaya pihaknya untuk segera mencari pengganti DR tidak terlepas dari target tim untuk berada pada papan atas musim ini.

"Jadi untuk mencapai target itu, sudah tentu kita akan mencari pelatih yang terbaik untuk membawa tim berada pada papan atas," ujarnya menegaskan.

DR mengajukan pengunduran diri dari kesebelasan yang menjadi kebanggaan "Urang Samarinda" itu tidak terlepas dari "nasib tragis" Persisam yang kalah tiga kali di depan ribuan "Pusamania" di Stadion Segiri Samarinda, termasuk kalah beruntun dari Persela Lamongan dan Mitra Kukar (Kutai Kartanegara).

Kekalahan Persisam terakhir ketika melawan "saudaranya" (Mitra Kukar) dalam partai derby sesama tim Kalimantan Timur benar-benar menjadi akumulasi kekecewaan ribuan seporter.

Pertandingan pada 17 Februari itu tidak saja sarat gengsi antara dua daerah bertetangga dekat namun hasil 1-2 untuk kemenangan Mitra Kukar menyebabkan tim asuhan mantan pelatih Timnas Filipina itu, yakni Simon McMenemy naik peringkat sedangkan Persisam kian tertinggal.

DR akhirnya resmi mengajukan permohonan pengunduran diri pada Senin, yang disetujui oleh pihak manejemen Persisam Putra Samarinda. (*)

Pewarta: Iskandar

Editor : Arief Mujayatno


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2012