Samarinda  (ANTARA News Kaltim) - Pelatih Persisam Putra Samarinda, Daniel Roekito, menyatakan para pemainnya telah siap meladeni Persib Bandung dengan target kemenangan pada pertandingan lanjutan Liga Super Indonesia (ISL) di Stadion Segiri Samarinda, Selasa (17/1).

"Sekarang sudah tidak ada pilihan lagi, lawan Persib kita harus menang, karena para pemain telah komitmen untuk tampil lebih baik lagi paska kekalahan melawan Pelita Jaya," tutur Daniel Roekito di Samarinda.

Pada laga sebelumnya, Persisam ditekuk oleh Pelita dengan skor 4-1, dan momen tersebut dijadikan pengalaman berharga bagi Daniel menghadapi Persib Bandung.

"Saya udah melakukan evaluasi terutama lini pertahanan, intinya para pemain kami intruksikan untuk tetap sabar, disiplin menjaga daerah, dan tentunya cara bertanding cerdas sesuai kondisi di lapangan," jelas Daniel.

Sebagai mantan pelatih Persib Bandung, bagi Daniel tidak asing lagi dengan skuad Persib Bandung, apalagi beberapa pilar Persisam saat ini seperti Eka Rhamdani, Christian Gonzales, Dias Angga, dan Johan Yoga merupakan mantan pemain Persib Bandung.

Tentunya kondisi ini bakal memudahkan Daniel Roekito dalam mengatur formasi, taktik dan strategi bertanding.

"Yang melegakan saya menjelang pertandingan menghadapi Persib ini, M Ribby dan Ronald sudah fit dan siap diturunkan, ini menjadikan nilai plus menghadapi Persib," jelas Daniel.

Satu-satunya pemainnya yang tidak bisa masuk line-up hanya Djayusman Triasdi yang terkena akumulasi kartu kuning.

"Sedangkan semua pemain lainnya dalam kondisi siap untuk diturunkan," jelas Daniel.

Disinggung mengenai lini depan, Daniel tetap akan mempercayakan kepada duet Gonzales dan Yongky, meskipun Johan Yoga juga dia persiapkan sebagai pemain pengganti.

"Saya berharap pada pertandingan besok (Selasa, 17/1) para pemain bisa tampil lepas, ada kontrol tetap disiplin, dan saya yakin kita akan meraih kemenangan," tutur Daniel Roekito.  (*)

Pewarta: Arumanto

Editor : Arief Mujayatno


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2012