Tim kesehatan Komando Distrik Militer atau Kodim 0913/Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, bergerilya ke rumah-rumah warga  di Desa Argomulyo dan Tengin Baru, guna memberikan pelayanan kesehatan gratis sebagai sasaran kegiatan non fisik TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-104.
 

"Memberikan layanan kesehatan gratis kepada warga merupakan salah satu kegiatan non fisik TMMD," tegas Komandan Kodim atau Dandim 0913/Penajam Paser Utara Letkol Inf Mahmud ketika dihubungi, Selasa.

Selain memberikan pelayanan kesehatan kepada angggota Satgas TMMD dan masyarakat yang datang ke pos kesehatan TMMD, tim kesehatan juga secara aktif berkeliling ke rumah-rumah penduduk yang membutuhkan bantuan kesehatan.

Kopka Gusbandi yang merupakan personel Kesdam VI/Mulawarman diperbantukan sebagai tim kesehatan dan terlibat dalam pelaksanaan TMMD Reguler 104 Kodim 0913/Penajam Paser Utara.

Tim kesehatan TMMD Reguler Kodim 0913/Penajam Paser Utara tersebut melakukan pemeriksaan, memberikan obat atau vitamin, memberikan penanganan medis yang diperlukan Satgas TMMD maupun penduduk sekitar lokasi TMMD.

Letkol Inf Mahmud  mengatakan melalui layanan kesehatan  diharapkan ke depan TNI akan selalu dekat dan dicintai oleh rakyat, karena TNI dari rakyat dan kembali untuk rakyat serta mewujudkan kemanunggalan TNI dan rakyat.

Selain fokus terhadap kegiatan fisik menurut Dandim, Satgas TMMD juga melaksanakan berbagai kegiatan non fisik, salah satunya memberikan pelayanan kesehatan secara gratis kepada warga Desa Argomulyo dan Tengin Baru.

Sementara sejumlah warga yang berhasil ditemui menyatakan, merasa terbantu dengan layanan kesehatan yang diberikan prajurit TNI yang tergabung dalam Satuan Tugas atau Satgas TMMD tersebut.

"Bapak-bapak TNi tidak saja membangun dan memperbaiki sarana prasarana di wilayah kami, tapi juga sangat memperhatikan kesehatan warga," ungkap Mbah Gini, salah satu warga Desa Argomulyo.

Keberadaan tim kesehatan TMMD Reguler 104 Kodim 0913/Penajam Paser Utara tersebut mendapatkan apresiasi dan perhatian dari warga Desa Argomulyo dan Tengin Baru, Kecamatan Sepaku.

Pewarta: Bagus Purwa

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2019