Penajam (ANTARA Kaltim) - Sebanyak 129 calon jamaah haji Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, yang tergabung dalam kloter sembilan, akan diberangkatkan ke tanah suci Mekkah melalui Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan Balikpapan pada 9 Agustus 2017.

"Calon haji Kabupaten Penajam Paser Utara akan diberangkatkan bersama rombongan calon haji dari Kabupaten Kutai Kartanegara, Kota Samarinda dan Sulewesi Tengah," ungkap Kasi penyelenggara Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Penajam Paser Utara Usep Suciati ketika ditemui di Penajam, Kamis.

Jamaah calon haji Kabupaten Penajam Paser utara akan diberangkatkan dari Masjid Agung Al Ikhlas Kilometer 8 Kecamatan Penajam menuju Embarkasi Haji Batakan Kota Balikpapan pada 9 Agustus 2017.

Calon jamaah haji yang diberangkatkan tersebut adalah sudah melunasi BPIH (Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji) tahap pertama dan kedua 2017.

Berkas masing-masing calon jamaah haji asal Kabupaten Penajam Paser Utara yang akan diberangkatkan itu dipastikan sudah lengkap.

Sebelum diberangkatkan ke tanah suci Mekkah pada Rabu (9/8) para calon haji tersebut mendapatkan bimbingan manasik haji di masing-masing kecamatan untuk menyiapkan diri secara fisik.

Untuk mendampingi rombongan selama melaksanakan ibadah haji di tanah suci Mekkah Kantor Kemenag Kabupaten Penajam Paser Utara menyiapkan satu petugas haji daerah.

"Seluruh calon haji yang akan diberangkatkan sampai saat ini, tidak mengalami kendala, tapi kami imbau agar mereka lebih banyak beristirahat, sebelum berangkat," ujar Usep Suciati.

"Kondisi kesehatan mereka cukup bagus, memang harus melakukan persiapan dan selalu menjaga kesehatan, apalagi cuaca di Mekkah cukup panas," katanya.

Untuk menjaga kesehatan para calon jemaah haji asal Kabupaten Penajam Paser Utara saat menjalankan rangkaian ibadah haji di Mekkah, lanjut Usep Suciati, tim dokter maupun paramedis yang bertugas di setiap kloter terus memantau kesehatan para calon jemaah haji.

"Para petugas kesehatan akan melakukan pengawasan dan antisipasi agar para jemaah haji tidak terserang penyakit saat menjalan rangkaian ibadah haji," tambanya. (*)

Pewarta: Bagus Purwa

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2017