Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur, mengajak anak muda di daerah setempat bersatu membangun kabupaten yang akrab disapa Benuo Taka itu, apalagi saat ini berdampingan dengan Kota Nusantara, ibu kota Indonesia.
"Pemuda bersatu, jadi salah satu modal untuk membangun kabupaten, apalagi saat ini berdampingan dengan Kota Nusantara," ujar anggota DPRD Kabupaten Penajam Paser Utara Haryono di Penajam, Selasa.
Pemikiran dan peran anak muda sangat dibutuhkan untuk keberlanjutan pembangunan kabupaten, lanjut dia, yang dapat menyeimbangkan pembangunan kabupaten dengan Kota Nusantara.
Pemuda Kabupaten Penajam Paser Utara diimbau harus terus berjuang untuk mewujudkan kabupaten yang lebih baik ke depan sebagai daerah asal, terdekat dan mitra Kota Nusantara.
Tidak lupa juga, Hariyono mengajak anak muda Kabupaten Penajam Paser Utara menanamkan nilai-nilai nasionalisme dalam kehidupan sehari-hari.
Anggota DPRD Kabupaten Penajam Paser Utara lainnya Mahyudin, menambahkan Anak muda harus semangat karena semangat generasi muda dibutuhkan dalam menghadapi tantangan pada masa depan.
Tantangan yang dihadapi anak muda seperti kemajuan teknologi, ideologi dan kepedulian terhadap bangsa.
"Kepedulian generasi muda terhadap persoalan bangsa harus terus ditingkatkan, agar pemuda ikut bangun bangsa dan daerah," katanya.
Anak muda Kabupaten Penajam Paser Utara harus bersatu untuk membangun kabupaten dan meningkatkan kompetisi agar dapat bersaing sering perkembangan Kota Nusantara ke depan, demikian Mahyudin.(Adv)
Editor : Rahmad
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2025