Komandan Kodim 0909/ Kutai Timur (Dandim Kutim), Kalimantan Timur (Kaltim), Letkol Infanteri Ginanjar Wahyutomo mengajak semua prajurit dan jajarannya menjunjung tinggi budaya lokal, karena budaya merupakan warisan leluhur yang harus dipertahankan dan dilestarikan.

"Semua prajurit harus meresapi motto Di mana Bumi Dipijak, Di Situ Langit Dijunjung, yang berarti harus menyesuaikan diri dengan lingkungan dan menjunjung tinggi nilai-nilai budaya maupun tradisi lokal," katanya melalui rilis Penerangan Korem 091/ASN di Samarinda, Selasa.

Ia mengatakan Kodim 0909/ Kutim membawahi 18 kecamatan dan 141 desa yang tersebar di kabupaten tersebut. Dari masing-masing wilayah tersebut tentu mempunyai karakteristik dan adat budaya yang berbeda dan semuanya harus dihormati.

Adat dan budaya bisa berbeda, kata dia, karena selain suku asli di Kutim yang terdiri dari berbagai sub-suku, ada juga berbagai macam suku dari seluruh Indonesia yang telah lama tinggal dan menetap di sejumlah kecamatan, sehingga Kutim menjadi Kabupaten yang berbhineka tunggal ika.

"Masing-masing wilayah dengan berbagai jenis adat dan budaya ini, semuanya harus kita hormati dan sama-sama melestarikan. bahkan wajib kita junjung tinggi adat istiadat mereka, karena adat dan budaya merupakan kekayaan yang nilainya tak terhingga," katanya.

Salah satu bentuk menjunjung tinggi nilai-nilai budaya tersebut, ia telah memerintahkan semua Babinsa di masing-masing desa untuk membantu masyarakat yang akan menyelenggarakan kegiatan budaya maupun kegiatan lain.

Kemudian sebagai bentuk dukungan dan turut menjunjung tinggi nilai-nilai budaya tersebut, pekan lalu Dandim 0909/Kutim menghadiri undangan acara penutupan Pesta Adat Lom Plai.

"Pesta Adat Lom Plai merupakan ritual setelah panen padi yang dilakukan Suku Dayak Wehea di Kecamatan Muara Wahau. Ritual ini digelar sebagai bentuk syukur masyarakat Dayak Wehea kepada Tuhan atas panen yang melimpah, kemakmuran, dan kesejahteraan bagi masyarakat," kata Dandim.

Ia berharap dengan acara pesta adat ini mampu meningkatkan jalinan silaturahmi serta memperkuat kerukunan suku yang ada di Kabupaten Kutim, khususnya kerukunan antarsuku yang mendiami Kecamatan Muara Wahau.

Pewarta: M.Ghofar

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2024