Samarinda (ANTARA Kaltim) -- Transaksi perdagangan selama pelaksanaan Kaltim Fair, 17-21 April 2014 mencapai Rp12 miliar, ungkap wakil Gubernur Kalimantan Timur Mukmin Faisyal di Samarinda, Senin.

"Saya berharap tahun depan, transaksi dapat meningkat, sebagi bukti bahwa ajang ini (Kaltim Fair) berdampak positif bagi peserta dan pelaku usaha, terutama bagi usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) dan koperasi di daerah," ungkap Wagub pada penutupan Kaltim Fair 2014.

Capaian transaksi tersebut lebih tinggi dibanding 2013 yang hanya Rp9 miliar. "Semua itu, karena intensitas pengunjung yang cukup besar untuk menyaksikan berbagai hal yang dipamerkan sejumlah stand," kata Mukmin Faisyal.

Menurut dia, Kaltim Fair merupakan ajang ekspo dan pameran hasil-hasil pembangunan yang digelar dengan tujuan menginformasikan kepada masyarakat tentang pencapaian kemajuan daerah selama ini.

"Kegiatan ini, juga sekaligus sebagai media interaksi antara produsen dan konsumen, terkait penawaran berbagai produk usaha, baik bersakala kecil (UMKM) maupun berskala besar, serta membuka peluang investasi bagi penanaman modal di berbagai sektor usaha," katanya.

Pada hakekatnya, pembangunan juga merupakan hasil jerih payah, pengorbanan, perjuangan dan partisipasi semua lapisan masyarakat. Karena itu, wajar apabila hasil dari produk usaha masyarakat yang ditampilkan pada kegiatan seperti ini. Pembangunan yang dijalankan pemerintah juga sangat tergantung pada dukungan rakyat, ungkapnya.

Sementara, Kepala Badan Perijinan Penanaman Modal Daerah (BPPMD) Kaltim Diddy Rusdiansyah mengatakan, pada kegiatan itu juga digelar lomba stan terbaik, yakni kategori SKPD di lingkungan Pemprov Kaltim juara I diraih Dispora Kaltim, juara II Dinas Perkebunan Kaltim dan juara III Dinas Pertambangan dan Energi Kaltim.

Kategori stand terbaik di lingkungan swasta, juara pertama diraih LNG Badak Bontang, juara II SMKK Migas Bontang dan juara III diraih PT PKT Bontang. Sedangkan untuk Kategori stand layanan publik terbaik juara I yakni, Diskominfo Kaltim, juara II Dinas Kesehatan Kaltim dan juara III Dinas Peternakan Kaltim.

Sementara, untuk kategori stan kreasi terbaik, juara I diraih Dinas Pertanian Tanaman Pangan Kaltim, juara II BPMPD Kaltim dan juara III Disperindagkop dan UMKM Kaltim.(*)

Pewarta: Amirullah

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2014