Nunukan (ANTARA Kaltim) - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengemukakan pada tiga hari ini angin kencang secara sporadis melanda Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara.
"Kekuatan angin tersebut maksimal 12 knot atau 30 kilometer per jam dari arah barat menuju timur sejak tiga hari yang lalu," kata Kepala BMKG Nunukan Taruna Mona melalui prakirawan Taufik Rahman di Nunukan, Senin.
Menurut Taufik Rahman, kadangkala secara tiba-tiba terjadi pula pembelokan ngin dari utara menuju barat yang menyebabkan pertumbuhan awan sangat cepat.
Melalui pembelokan arah angin itulah, maka di sekitar wilayah Kabupaten Nunukan terjadi tekanan rendah yang menjadi awal terbentuknya awan hitam, rendah dan banyak mengandung air.
"Jadi inilah yang menyebabkan terjadinya angin kencang pada beberapa terakhir ini," kata dia, sambil memperlihatkan kondisi melalui layar komputer.
Ia menambahkan, akibat penggumpalan awan hitam di posisi cukup rendah, di Kabupaten Nunukan akhir-akhir ini sering hujan gerimis dan mendung.
"Kita lihat seringkali mendung beberapa hari terakhir ini karena pengaruh pembelokan arah angin tadi yang berada pada posisi rendah," jelas Taufik.
Ia menegaskan, meskipun gumpalan awan hitam sering terlihat, namun intensitas hujan masih sangat rendah. (*)
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2014
"Kekuatan angin tersebut maksimal 12 knot atau 30 kilometer per jam dari arah barat menuju timur sejak tiga hari yang lalu," kata Kepala BMKG Nunukan Taruna Mona melalui prakirawan Taufik Rahman di Nunukan, Senin.
Menurut Taufik Rahman, kadangkala secara tiba-tiba terjadi pula pembelokan ngin dari utara menuju barat yang menyebabkan pertumbuhan awan sangat cepat.
Melalui pembelokan arah angin itulah, maka di sekitar wilayah Kabupaten Nunukan terjadi tekanan rendah yang menjadi awal terbentuknya awan hitam, rendah dan banyak mengandung air.
"Jadi inilah yang menyebabkan terjadinya angin kencang pada beberapa terakhir ini," kata dia, sambil memperlihatkan kondisi melalui layar komputer.
Ia menambahkan, akibat penggumpalan awan hitam di posisi cukup rendah, di Kabupaten Nunukan akhir-akhir ini sering hujan gerimis dan mendung.
"Kita lihat seringkali mendung beberapa hari terakhir ini karena pengaruh pembelokan arah angin tadi yang berada pada posisi rendah," jelas Taufik.
Ia menegaskan, meskipun gumpalan awan hitam sering terlihat, namun intensitas hujan masih sangat rendah. (*)
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2014