Samarinda (ANTARA Kaltim) - Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Samarinda, meluncurkan Sistem Informasi Majamen Industri Dan perdagangan Mahakam melalui Website dan SMS.

"Meski masih pasif, akses informasi tersebut ditujukan bagi masyarakat yang ingin mengetahui informasi harga-harga bahan pokok di sepuluh pasar yang ada di Samarinda," kata Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Keuangan Kota Samarinda, Arliansyah, pada ujicoba penggunaan Sistem Informasi Mahakam di Samarinda, Senin.

Ia mengatakan, website yang berisi informasi harga sejumlah kebutuhan pokok ini terbentuk berkat kerja sama Dinas Perindustian dan Perdagangan Kota Samarinda dengan PT GIT Solution Stimik Amikom.

Informasi harga kebutuhan serta ketersediaan bahan pokok di 10 pasar di Kota Samarinda tersebut dapat diakses melalui alamat website www.mahakamtpid.org.

"Semoga dengan adanya website ini setidaknya bisa membantu warga dalam memantau langsung harga bahan pokok, tanpa harus bersusah payah terjun langsung ke lapangan," kata Arliansyah.

Kehadiran website itu, kata Arliansyah, sejalan dengan visi dan misi Kota Samarinda sebagai ibu kota metropolitan berbasis industri perdagangan dan jasa yang maju.

"Tujuan dari pengembangan sistem informasi tersebut setidaknya bisa memberikan respon cepat melalui internet kepada masyarakat yang ingin tahu harga dan produksi komoditi secara cepat dan akurat," katanya.

Dia mengatakan, saat ini merupakan era teknologi informasi sehingga kehadiran website ini sudah menjadi keharusan agar masyarakat kita juga mengerti tentang IT," ujar Arliansyah.

Sementara itu Direktur PT. GIT Solution Stimik Amikom yogyakarta, Rahmat Taufik mengatakan, selain memberikan informasi terkait harga berbagai kebutuhan pokok di sepuluh pasar yang ada di Kota Samarinda, website sistem Informasi Mahakam itu juga menyajikan analisis dan laporan informasi harga 19 komoditas dengan varian harga jual di pasaran yang juga bisa diakses melalui "smartphone" atau telepon pintar.

"Bahkan, masyarakat pun bisa mendapatkan informasi ini melalui SMS atau pesan singkat ke nomor 082366600600 khusus bagi yang tidak memiliki smartphone atau laptop," ungkap Rahmat Taufik.

Grand launching website itu akan dilaksanakan pada 22 Januari 2014 yang bertepatan HUT Pemkot Samarinda.   (*)

Pewarta: Amirullah

Editor : Amirullah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2013