Balikpapan (ANTARA Kaltim) - Dinas Pertanian, Kelautan, dan Perikanan (DPKP) Kota Balikpapan Kalimantan Timur menyiapkan sekitar 3.000 ekor hewan kurban untuk memenuhi kebutuhan masyarakat selama Hari Raya Idul Adha 1434 Hijriah.

"Jumlah itu sudah sangat cukup untuk kebutuhan Hari Raya Kurban, saya yakin tidak akan kurang karena yang kita siapkan lebih banyak dari tahun kemarin," kata Kepala Dinas Pertanian, Kelautan, dan Perikanan (DPKP) Kota Balikpapan Chaidar Chairulsyah, Kamis.

Menurut Chaidar, sebanyak 1.500 ekor sapi dipasok dari luar daerah, yaitu didatangkan dari Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Sulawesi Selatan, dan 1.500 ekor lagi adalah hasil pembibitan peternak Balikpapan di Balikpapan Timur dan Balikpapan Utara.

Sebab itu, menurut Kepala DPKP, masyarakat tidak perlu khawatir, karena pasokan hewan kurban lebih dari cukup.

"Tahun lalu kebutuhannya sekitar 2 ribu sekian ekor, sekarang kan yang kita siapkan 3 ribu, artinya kalau dibanding kebutuhan tahun lalu lebih dari cukup. Hari ini para penjualnya berderet dari Batakan hingga Gunung Binjai, belum lagi yang di Balikpapan Utara," papar Chaidar panjang lebar.

Kepala DPKP juga menjamin hewan kurban yang dipasok dari luar daerah tersebut dalam kondisi yang sehat dan layak untuk dikonsumsi.

Jaminan itu ditegaskan karena setiap hewan yang masuk Balikpapan harus melalui karantina dan dilengkapi surat keterangan sehat.

"Yang masuk sehat, karena itu setiap ternak sapi keluar dari daerah harus lewat karantina, juga ada surat masuk ke luarnya, itulah yang diterima karantina sini, jadi masyarakat juga tidak perlu khawatir," kata Chaedar lagi.

Demikian pula dengan sapi hasil dari pembibitan peternak lokal. Sapi-sapi dari Balikpapan Timur dan Utara itu selalu dalam pengawasan DPKP.

Sebagai lanjutan dalam proses karantina, hewan kurban tersebut baik yang dipasok dari luar maupun hasil pembibitan peternak lokal sebelum dijual ke masyarakat diperiksa kesehatannya dan diberi label stiker "Hewan Sehat" dari DPKP.

"Jadi ada label stiker sehatnya juga artinya memang benar-benar sehat termasuk kualitas dagingnya juga. Untuk hewan kurban diperiksa termasuk juga setelah dipotong," tegas Chaidar.

Sementara itu, Kepala Dinas Peternakan Provinsi Kaltim Dadang Sudarya mengatakan, setiap Idul Adha permintaan warga atas sapi maupun kambing selalu tinggi, dan Pemprov Kaltim telah menyiapkan 13.583 ekor sapi dan 8.906 ekor kambing untuk menyambut Idul Adha 1434 Hijriah yang jatuh pada 15 Oktober 2013.

Selain memastikan kecukupun stok sapi, kambing, dan hasil ternak lain, lanjut Dadang, Disnak Pemprov Kaltim juga melakukan pemantauan agar sapi dan kambing yang diedarkan tidak cacat atau dalam kondisi tidak membawa penyakit.  (*)

Pewarta: Novi Abdi

Editor : Arief Mujayatno


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2013