Ketua DPRD Kabupaten Berau Madri Pani mengatakan DPRD Berau mendukung rencana pembangunan Mako Brimob di Kaltim yang nantinya akan dibangun di Kabupaten Kutai Kartanegara.
“Hal itu tentunya sesuai dengan kapasitas dan kemampuan anggaran yang dimiliki dalam APBD Kabupaten Berau,” katanya saat menghadiri pertemuan di Ruang Mahakam Polda Kaltim.
Ia menyebutkan sebagai tugas dan fungsi institusi Polri melakukan pengamanan, khususnya dalam hal pengamanan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.
“Apalagi Kalimantan Timur telah ditunjuk Presiden RI Joko Widodo sebagai Ibu Kota Negara baru. Jadi setiap kabupaten dan kota yang ada di Provinsi Kalimantan Timur wajib memberikan dukungan penuh terhadap rencana pembangunan tersebut,” katanya.
Dikemukakannya bahwa sebelumnya Kabupaten Berau pernah mengalokasikan anggaran untuk pembangunan SPN yang ada di Kabupaten Kutai Kartanegara dan pembangunan gedung Polres Berau.
Madri Pani menegaskan Kabupaten Berau siap bersinergi dan mendukung pembangunan Mako Brimob yang berada di Kabupaten Kutai Kartanegara.
Sementara pertemuan membahas rencana pembangunan Mako serta sarana dan prasarana pasukan Brimob II Korps Brimob Polri tersebut di hadiri Kapolda Kaltim Irjen Pol Imam Sugianto dan Wakapolda Kaltim Brigjen Pol Mujiono.
Selain itu Staf Ahli Gubernur Kaltim Bidang Sumber Daya Alam, Perekonomian Daerah, dan Kesejahteraan Rakyat Christianus Benny serta Bupati dan Walikota serta Ketua DPRD se-Kalimantan Timur.(Adv/DPRD Berau)
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2022