Nunukan (ANTARA Kaltim) - DPRD Nunukan Kalimantan Utara meminta kepada pemerintah daerah setempat untuk memaksimalkan pemasukan melalui pendapatan asli daerah (PAD) demi peningkatan ekonomi kerakyatan.

Hj Fajar Arsidana SPdI,MM anggota DPRD Nunukan asal Partai Bulan Bintang (PBB), Kamis menyatakan, pemerintah Kabupaten Nunukan memaksimalkan pemungutan pajak bumi dan bangunan setelah adanya pengalihan kewenangan kepada pemerintah daerah.

"Jika PAD melalui pajak bumi dan bangunan dapat dimaksimalkan, maka tentunya dapat menambah pemasukan bagi daerah secara signifikan," ujar dia.

Ia juga menyarankan bahwa perlunya melakukan intensifikasi dan ekstensifikasi terhadap sumber-sumber PAD dari retribusi daerah.

Selanjutnya, sambung HJ Fajar, peningkatan PAD dapat pula dilakukan dengan menggali dan menemukan sumber-sumber pendapatan baru.

"Peningkatan PAD secara tidak langsung akan mempengaruhi tingkat perekonomian masyarakat sepanjang benar-benar dimanfaatkan untuk pembangunan," kata dia.

Ia menilai, beberapa sektor pendapatan yang belum tergarap dengan baik sehingga PAD Kabupaten Nunukan masih jauh harapan dibandingkan dengan kondisi sumber daya alam yang dimiliki saat ini khususnya pada sektor pertambangan, perikanan dan perkebunan.

Hj Fajar mengajak Pemkab Nunukan agar lebih kreatif dalam mencari sumber-sumber pendapatan bagi daerah.  (*)

Pewarta: M Rusman

Editor : Arief Mujayatno


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2013