Legislator dari DPRD Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur Muhammad Bijak Ilhamdani meminta pemerintah kabupaten setempat memperhatikan jalan penghubung antardesa di wilayah Kecamatan Sepaku yang mengalami kerusakan cukup parah.
Warga Desa Karang Jinawi, Kecamatan Sepaku menurut politisi Partai Demokrat itu, di Penajam, Selasa, mengeluhkan kondisi jalan penghubung antardesa yang rusak cukup parah.
Jalan antardesa menghubungkan Desa Karang Jinawi dengan Desa Sukaraja di wilayah Kecamatan Sepaku.
Sepanjang 7,5 kilometer jalan penghubung antardesa tersebut membutuhkan perbaikan.
Kondisi jalan yang menghubungkan Desa Karang Jinawi dengan Desa Sukaraja berlubang, ketika musim hujan becek dan licin.
Saat musim hujan kondisi jalan penghubung antardesa sulit dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat jelas dia, karena becek dan licin.
Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur bakal memberikan bantuan dana perbaikan jalan yang menghubungkan Desa Karang Jinawi dan Desa Sukaraja sekitar Rp2,5 miliar.
Namun anggaran tersebut, belum mampu menutupi seluruh pengerjaan perbaikan jalan penghubung antardesa sepanjang 7,5 kilometer.
Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara, diharapkan mengalokasikan anggaran perbaikan jalan penghubung antardesa karena bantuan pemerintah provinsi tidak mencukupi.
"Bantuan provinsi tidak cukup harus ada tambahan anggaran dari kabupaten, warga ingin jalan segera diperbaiki," kata Muhammad Bijak Ilhamdani.
Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara juga diminta memperhatikan kondisi jalan penghubung antardesa lainnya di daerah berjuluk "Benuo Taka" itu, sebab sangat berdampak positif pada perekonomian masyarakat.(Adv)
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2022