Sangatta (ANTARA Kaltim) - Partai Golkar optimistis mampu meraih 10 kursi dari 40 kursi DPRD Kutai Timur (Kutim) dan tampil sebagai pemenang Pemilihan Umum 2014 di kabupaten itu.

"Saya optimistis Partai Golkar akan menang di Kutai Timur, serta menempatkan 10 orang sebagai wakil rakyat," kata Ketua DPD Partai Golkar Kutim Mahyunadi Mansur usai menyerahkan daftar calon sementara (DCS) ke Komisi Pemilihan Umum Kutim di Sangatta, Kamis.

Calon anggota legislatif (Caleg) yang didaftarkan sebanyak 40 orang, terdiri dari 26 laki-laki dan 14 orang perempuan, untuk lima daerah pemilihan.

Didampingi Sekretaris DPD Partai Golkar Kutim Kasmidi Bulang, Mahyunadi menyatakan caleg Partai Gokar yang masuk dalam DCS merupakan kader partai terbaik yang telah lolos seleksi.

Menurut dia, dalam menentukan nama-nama yang masuk dalam DCS, Partai Golkar melakukan seleksi secara ketat dengan melibatkan berbagai tokoh.

"Golkar memilih kader-kader terbaik sebagai wakil rakyat, yang memiliki kualitas, kemampuan, dan moral yang baik agar nantinya mampu menjalankan dengan baik pula amanah rakyat selama lima tahun ke depan," kata Mahyunadi yang juga Wakil Ketua DPRD Kutim periode 2009-2014 itu.

Ia meminta para kader dan simpatisan, terutama para calon anggota dewan, agar tidak mengumbar janji kepada rakyat, namun harus menyampaikan program Partai Golkar apa adanya, sesuai motto "suara rakyat suara Golkar dan suara Golkar suara rakyat".

Pada kesempatan itu Mahyunadi memberikan apresiasi kepada sejumlah tokoh pendiri Golkar Kutai Timur seperti H Sakka, H Basuki Wibowo, HM Yamin Dg Matteru, Hj Dayah, dan Hj Nuraeni Latif yang turut menyertai penyerahan DCS Golkar ke KPU bersama ratusan kader dan simpatisan partai itu.

"Saya bangga dan bahagia serta semakin yakin Golkar menang karena para sesepuh dan tokoh Golkar hadir mendampingi kita," kata Mahyunadi yang disambut tepuk tangan kader dan simptisan Golkar.

Sementara itu Ketua KPU Kutai Timur Mardianto mengatakan hingga Kamis ini KPU sudah menerima DCS dari tiga parpol, dan berharap parpol lainnya segera menyusul karena waktu pendaftaran tinggal empat hari lagi.

"Partai Golkar merupakan parpol ketiga yang menyerahkan DCS, dan kami akan menyampaikan informasi kepada penghubung Golkar jika setelah diverifikasi terdapat kekurangan," katanya. (*)

Pewarta: Adi Sagaria

Editor : Arief Mujayatno


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2013