Samarinda (ANTARA Kaltim) - Perseroan Terbatas Hyundai Mobil Indonesia menargetkan penjualan mobil berbagai varian di Kota Samarinda, Kalimantan Timur, sebanyak 15 unit per bulan.

President Director PT Hyundai Mobil Indonesia, Jongkie D. Sugiarto, ditemui saat meresmikan "showroom" dan "workshop" Hyundai Samarinda, Kamis, mengatakan bahwa prospek otomotif di Kalimantan Timur relatif cukup potensial.

"Kami melihat, prospek otomotif di Kalimantan Timur, khususnya Samarinda, cukup potensial dan nilai konsumtif masyarakat cukup tinggi," katanya menandaskan.

Dengan berbagi potensi yang dimilik, seperti tambang batu bara, gas, dan minyak, menurut dia, Kaltim merupakan potensi pasar yang besar untuk penjualan mobil.

"Kami (Hyundai) optimistis target 15 unit penjualan per bulan untuk semua varian dapat terpenuhi," kata Jongkie D. Sugiarto menegaskan.

Pembukaan "showroom" dan "workshop" Hyundai di Samarinda, lanjut Jongkie D. Sugiarto, sebagai upaya produsen mobil asal Korea Selatan itu untuk memberikan pelayanan kepada pada pelanggan.

"Showroom" dan "workshop" Hyundai Samarinda, kata dia, merupakan yang kedua di wilayah Kaltim yang sebelumnya sudah ada di Kota Balikpapan.

"Kami ingin memberikan pelayanan penuh kepada para pelanggan, agar mereka menggunakan mobil Hyundai dengan nyaman melalaui ketersediaan suku cadang, servis, dan layananan lainnya," kata Jongkie D. Sugiarto.

Hyundai Samarinda, lanjut dia, merupakan outlet ke-20 di Indonesia yang dibangun dengan tampilan "Corporate Identity" dan "Showroom Idenntity" Hyundai secara global.

"Dari 50 otlet kami di seluruh Indonesia, Hyundai Samarinda merupakan outlet ke-20 yang menggunakan tampilan CI dan SI. Tampilan ini merupakan standar global yang bertujuan memberikan satu atmosfir yang sama kepada para pelanggan," katanya.

"Jadi, tampilan SI dan CI ini sama dengan yang ada di seluruh outlet Hyundai baik di Indonesia maupun di luar negeri sehingga pelanggan tidak merasa asing jika berada di `showroom` dan `workshop` di mana pun dia berada," katanya.(*)

Pewarta: Amirullah

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2013