Samarinda (ANTARA Kaltim) - Tim Persisam Putra Samarinda kurang tertarik dengan penampilan penyerang asal Prancis Pape Guaye saat menjalani seleksi di Jakarta.

"Meski demikian pemain tersebut masih diberikan kesempatan untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya. Mungkin dia (Guaye) belum siap seratus persen sehingga kami melihat banyak sekali yang kurang sebagai pemain depan," kata Manajer Tim Persisam Agus Coeng yang dihubungi dari Samarinda, Minggu.

Pihaknya masih memberikan kesempatan kepada pemain yang pernah merumput di tim Bordeux Perancis tersebut, menjalani seleksi lanjutan sebelum laga tandang menghadapi PSPS Pekanbaru.

"Kami kasih kesempatan dulu untuk menunjukkan kemampuan terbaiknnya, mungkin dia juga perlu penyesuaian,"jelas Agus Coeng.

Manajemen Persisam telah mengantisipasi mencari pemain penyerang sebagai alternatif batalnya merekrut Pape Guaye.

Pertimbangan tim pelatih, masih membutuhkan penyerang yang siap tampil untuk mendampingi Ferdinan Sinaga.

"Kami memang membutuhkan patner Sinaga karena saat ini masih terisi pemain muda yang belum kenyang pengalaman," ujarnya.

Ia enggan membocorkan beberapa penyerang Asing yang sudah masuk dalam bidikan, dia hanya mengatakan bahwa siap untuk mendatangkan pemain baru bila Pape batal direkrut.

"Yang pasti ada beberapa nama namun untuk sementara jangan dulu, karena kami masih melakukan negosiasi," katanya. (*)

Pewarta: Arumanto

Editor : Arief Mujayatno


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2013