Tanjung Redeb (ANTARA Kaltim) - Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat (Menko Kesra) Agung Laksono dijadwalkan melakukan kunjungan kerja ke Berau untuk melakukan serangkaian kegiatan, Kamis.

"Perjalanan ke Berau setelah menghadiri acara deklarasi calon Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak-Mukmin Faisjal yang dilaksanakan di Balikpapan Rabu (14/11) kemarin," kata Kabag Humas dan Protokol Mappasikra Mappaseleng SE, Kamis.

Disebutkan, Menko Kesra terbang dengan pesawat reguler bersama rombongan dan akan meninjau terminal baru Bandara Kalimarau yang belum lama ini diresmikan Presiden Susilo Bambang Yudhodoyono di Balikpapan.

Dari Bandara, katanya, rombongan Menko Kesra kemudian melanjutkan perjalanan menuju rumah dinas Bupati Berau.

"Di rumah Bupati, Menko Kesra akan mendapatkan penjelasan singkat terkait kegiatan pembangunan yang telah dan akan dilaksanakan di Kabupaten Berau," papar Mappasikra.

Setelah pertemuan tersebut dilanjutkan dengan perjalanan menggunakan helikopter menuju Pulau Derawan dan terlebih dahulu melihat Pulau Maratua, Kakaban dan Pulau Sangalaki.

Mappasikra menyebutkan, rombongan Menko Kesra dijadwalkan kembali pada Jumat (16/11). (*)

Pewarta: Helda Mildiana

Editor : Arief Mujayatno


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2012