Unit-unit yang tergabung dalam tim pemasaran Pertamina Kalimantan atau Marketing Operation Region (MOR) VI, memenangkan 8 penghargaan dari Indonesia Green Awards (IGA) 2021.


Humas dan CSR MOR VI Susanto Satria di Balikpapan Sabtu mengatakan, IGA merupakan penghargaan untuk lembaga ataupun perseorangan yang dalam operasional atau aktivitasnya antara lain menerapkan prinsip-prinsip hemat energi dan penggunaan energi baru dan terbarukan serta memelihara alam dan lingkungan.

Unit-unit tersebut adalah Terminal Terpadu Pertamina Balikpapan, Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) Sepinggan Grup Balikpapan, DPPU Bandara Supadio, Pontianak; Terminal BBM Tarakan, DPPU Bandara Syamsuddin Noor, Banjarmasin;  dan Terminal Terpadu Banjarmasin yang memborong penghargaan di 3 kategori berbeda.    

Terminal Terpadu Balikpapan mendapatkan penghargaan dalam kategori rekayasa teknologi untuk menghemat energi atau penggunaan energi terbarukan.

Kemudian DPPU Sepinggan memenangi kategori pengembangan pengolahan sampah terpadu di lingkungan sekitar Bandara Sepinggan di Balikpapan Selatan.

“Di DPPU Sepinggan ada program pengelolaan sampah yang disebut  itu Balikpapan Pertamina Energi Terbarukan, disingkat BETTER,” kata Satria.

Program BETTER ini berupa pemanfaatan sampah, baik sampah organik maupun non organik, dan menciptakan energi terbarukan dari sampah tersebut.

Dalam program itu sampah dipilah dan dipilih, terutama yang organik dan yang non organik sejak awal agar bisa dimanfaatkan. Dalam proses memilah sampah tersebut masyarakat turut terlibat.

Setelah sampah dipilah maka akan terlihat yang mana yang bisa didaur ulang seperti kardus, plastik, atau yang bisa dimanfaatkan menjadi bahan baku pupuk atau lain-lain.

Sampah yang sudah dipilah masyarakat disetor ke Better Shop yang ada di lingkungan. Dari Better Shop dilanjutkan ke Pusat Daur Ulang Rumahan.  

“Kunci pemanfaatan dan daur ulang sampah kan di pemilahannya itu,” jelas Satria. Dan dalam pengelolaan sampah, memilah-milah sampah itu ternyata satu bagian yang tidak mudah.

Pewarta: Novi Abdi

Editor : Abdul Hakim Muhiddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2021