Nunukan (ANTARA News Kaltim) - Mayor Inf Achiruddin, Wakil Komandan (Wadan) Sub Koordinator Wilayah (koorwil) 5 Tim Ekspedisi Khatulistiwa 2012 Kabupaten Nunukan Kalimantan Timur akan menjabat sebagai Komandan Batalyon Bantuan (Danyon Ban) Satuan 81 Korps Pasukan Khusus TNI AD.

Dengan naiknya jabatan di Satuan Kopassus TNI AD, maka secara otomatis pangkat akan naik pula dari mayor Inf menjadi Letnan Kolonel (Letkol) Inf. Rencana pelantikan akan digelar sekitar tanggal 22 Mei 2012 atau 23 Mei 2012 di Markas Kopassus di Cijantung Jawa Barat setelah peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas), kata Perwira Penerangan dan Sejarah Tim Ekspedisi Khatulistiwa 2012 Sub Koorwil 5 Kabupaten Nunukan, Kapten Marinir Mardiono, di Nunukan, Rabu.

"Pelantikan wadan sub akan digelar minggu depan setelah upacara peringatan Harkitnas. Karena kebetulan pada upacara Harkitnas nanti beliau yang komandan upacara di Alun-Alun Nunukan nanti," ujarnya.

Jadi, lanjut Mardiono, wadan Sub koorwil 5 Nunukan, Mayor Inf Achiruddin akan berangkat ke Jakarta untuk menjalani pelantikan. Setelah itu akan kembali ke Nunukan mendampingi tim ekspedisi khatulistiwa 2012 sampai bulan Juli 2012 mendatang.

Mayor Inf Achiruddin, Rabu mengatakan pengangkatan dirinya menjadi komandan batalyon merupakan sebuah amanah dari Satuan khusus TNI AD (Koppassus).

Itu berarti, kata dia, kopassus masih membutuhkan tenaganya untuk melakukan tugas-tugas dan kewajiban sebagai seorang prajurit setia.

Mengenai tanggungjawabnya selaku Wadan Sub Koorwil 5 ekspedisi khatulistiwa 2012 Kabupaten Nunukan, dia mengatakan akan tetap menjalankan sesyuai yang telah diinstruksikan kepada dirinya sampai akhir penugasannya di Kabupaten Nunukan.

"Insya Allah setelah pelantikan nanti, saya tetap akan kembali ke Nunukan mendampigi pasukan dalam rangka ekspedisi perbatasan di Kabupaten Nunukan ini," ucap Achiruddin kepada ANTARA. (*)

Pewarta: M Rusman

Editor : Arief Mujayatno


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2012