Partai Gerindra Kabupaten Mahakam Ulu merayakan kemenangan atas perolehan kursi terbanyak di DPRD, yakni dari 20 kursi yang ada, partai ini mendapat sembilan kursi, disusul PDIP empat kursi, PKB tiga, Golkar dua, dan Partai Demokrat dua kursi.


"Saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak atas lancarnya pesta demokrasi di Mahakam Ulu. Termasuk terima kasih kepada masyarakat sehingga Partai Gerindra mendapat suara terbanyak," ujar Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Mahakam Ulu, Bonifasius Belawan Geh di Ujoh Bilang, Senin malam.

Malam syukuran yang digelar di Balai Adat dihadiri ratusan undangan selain kader Partai Gerindra. Acara tersebut juga dimeriahkan oleh sejumlah artis dari Samarinda. Tampak pula sejumlah pejabat di deretan kursi undangan.

Dalam kesempatan itu, Bonifasius yang juga Bupati Mahakam
Ulu mengatakan, salah satu fungsi partai politik (parpol) adalah pendidikan politik bagi masyarakat. Dalam kaitan ini, masyarakat telah mendapat pendidikan politik dari DPC Partai Gerindra untuk menyalurkan hak suaranya secara bebas tanpa tekanan dari pihak manapun.

"Untuk itu, saya memberikan apresiasi tinggi kepada masyarakat dan semua pihak lain yang terkait sehingga mampu mengantarkan sembilan calon anggota legislatif Partai Gerindra bisa terpilih dan duduk di kursi DPRD Mahulu. Saya minta semua bisa amanah dalam menjalankan tugas sebagai wakil rakyat," jelasnya.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada pengurus DPC Partai Gerindra dan jajaran atas kerja keras dan kerja cerdas selama proses persiapan hingga pemungutan suara sampai pada penetapan anggota DPRD Mahakam Ulu masa bakti 2019-2024 karena kerja cerdas selama ini mampu mengantarkan pesta demokrasi yang hakiki.

Saat ini, lanjutnya, Pimpinan DPRD Mahakam Ulu sudah ditetapkan, sehingga tugas berat selanjutnya yang harus dilakukan adalah pimpinan DPRD Mahakam Ulu memfasilitasi pembentukan fraksi melalui koordinasi dengan segenap DPC dari masing-masing parpol.

"Sesuai dengan aturan yang berlaku, bagi parpol yang minimum mendapat tiga kursi dapat membentuk satu fraksi, sedangkan bagi parpol yang mendapat kurang dari tiga kursi wajib membentuk fraksi gabungan. Tugas inilah yang harus diselesaikan oleh pimpinan DPRD agar segera terbentuk alat kelengkapan dewan," kata Bonifasius.

Pewarta: M.Ghofar

Editor : Abdul Hakim Muhiddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2019