Samarinda (Antaranews Kaltim) - Pengurus Provinsi Ikatan Anggar Seluruh Indonesia (Ikasi) Kalimantan Timur mengagendakan Kejuaraan Anggar Nasional kategori kadet dan pra-kadet memperebutkan Piala Gubernur Kaltim 2018.
Ketua Pengprov Ikasi Kaltim, Muslimin kepada wartawan di Samarinda, Kamis, mengatakan alasan kejuaraan tersebut digelar karena Gubernur Kaltim yang baru dilantik Isran Noor punya kepedulian yang besar terhadap kemajuan olahraga di Kaltim.
"Seperti diketahui Gubernur Kaltim sebelumnya Awang Faroek Ishak juga sering kali melaksanakan pertandingan olahraga, kami berharap Pak Isran juga punya perhatian yang sama untuk olahraga di Kaltim," kata Muslimin.
Ia mengatakan rencananya kejuaraan tersebut bersifat turnamen terbuka dan dilaksanakan di GOR Bulutangkis, Kompleks GOR Madya Sempaja, Samarinda, pada 15-20 Oktober 2018. Muslimin menambahkan ajang Piala Gubernur dikhususkan untuk kategori junior, sedangkan kategori kadet memperebutkan Piala Wali Kota Samarinda.
"Kita juga menyiapkan total hadiah sebesar Rp70 juta untuk para atlet junior. Agar mereka semakin termotivasi," ucap Muslimin.
Muslimin mengungkapkan tyrnamen terbuka tersebut juga sebagai ajang evaluasi pembinaan di kabupaten/kota dan seleksi guna menyiapkan atlet di Kejurnas Jakarta, November 2018.
Ia memprediksi kejuaraan tersebut akan diramaikan oleh ratusan atlet dari seluruh Indonesia. Secara khusus ia berharap atlet kabupaten/kota di Kaltim bisa mengirim atlet terbaiknya untuk menambah jam terbang.
"Untuk usia pra-kadet 14 tahun ke bawah, kadet 14-17 tahun sedangkan untuk junior usia 17-20 tahun. Sebenarnya ajang ini sebagai seleksi atlet Kaltim ke kejurnas, tetapi karena ini berhadiah pastinya akan menjadi daya tariknya, sehingga dari luar Kaltim ingin ikut," kata Muslimin.(*)
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2018
Ketua Pengprov Ikasi Kaltim, Muslimin kepada wartawan di Samarinda, Kamis, mengatakan alasan kejuaraan tersebut digelar karena Gubernur Kaltim yang baru dilantik Isran Noor punya kepedulian yang besar terhadap kemajuan olahraga di Kaltim.
"Seperti diketahui Gubernur Kaltim sebelumnya Awang Faroek Ishak juga sering kali melaksanakan pertandingan olahraga, kami berharap Pak Isran juga punya perhatian yang sama untuk olahraga di Kaltim," kata Muslimin.
Ia mengatakan rencananya kejuaraan tersebut bersifat turnamen terbuka dan dilaksanakan di GOR Bulutangkis, Kompleks GOR Madya Sempaja, Samarinda, pada 15-20 Oktober 2018. Muslimin menambahkan ajang Piala Gubernur dikhususkan untuk kategori junior, sedangkan kategori kadet memperebutkan Piala Wali Kota Samarinda.
"Kita juga menyiapkan total hadiah sebesar Rp70 juta untuk para atlet junior. Agar mereka semakin termotivasi," ucap Muslimin.
Muslimin mengungkapkan tyrnamen terbuka tersebut juga sebagai ajang evaluasi pembinaan di kabupaten/kota dan seleksi guna menyiapkan atlet di Kejurnas Jakarta, November 2018.
Ia memprediksi kejuaraan tersebut akan diramaikan oleh ratusan atlet dari seluruh Indonesia. Secara khusus ia berharap atlet kabupaten/kota di Kaltim bisa mengirim atlet terbaiknya untuk menambah jam terbang.
"Untuk usia pra-kadet 14 tahun ke bawah, kadet 14-17 tahun sedangkan untuk junior usia 17-20 tahun. Sebenarnya ajang ini sebagai seleksi atlet Kaltim ke kejurnas, tetapi karena ini berhadiah pastinya akan menjadi daya tariknya, sehingga dari luar Kaltim ingin ikut," kata Muslimin.(*)
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2018