Tana Paser (ANTARA Kaltim)- PT Kideco Jaya Agung mampu merubah Desa Samurangau yang berada di Kabupaten Paser menjadi salah satu model Kampung SDG’s (Sustainable Develoment Goals atau Tujuan Pembangunan Berkelanjutan) yang kini sudah mengalami kenajuan.

Sekretaris Desa Samurangau  Subardin mengatakan telah terjadi perubahan luar biasa semenjak Desa Samurangau menjadi desa binaan PT. Kideco.

"Bisa dikatakan hampir tujuh puluh lima persen pembangunan di Samurangau dibiayai PT. Kideco,"katanya.

Ia mengatakan Desa Samurangau terletak di Kecamatan Batu Sopang , Kabupaten Paser Provinsi Kalimantan Timur dengan luas wilayah sekitar 134  Km2 serta jumlah penduduk sebanyak 768 jiwa. Dari Desa Samurangau, untuk  menuju Ibu Kota Kecamatan harus ditempuh jarak  hanya 12 KM.

Sabarudin mengungkapkan Desa Samurangau sebelum mendapat  binaan dari  PT. Kideco melalui program comunity Development (comdev) adalah desa yang terisolasi tertinggal disegala bidang karena lokasinya diapit tiga gunung  yakni Gunung Tulang Solo, Gunung Jelada dan Gunung Kepulu.

Pada umumnya masyarakat Desa Samurangau tinggal di pinggiran Sungai Samurangau, untuk alat transportasi menggunakan perahu, mata pencarian masyarakat adalah   bercocok tanam dengan berpindah-pindah.

Sementara itu Manager CSR PT. Kideco, Suriyanto mengatakan  pada awal tahun 2001 PT. Kideco melakukan pendekatan melalui program Comdev. Melalui program inilah   akhirnya dapat merelokasi  masyarakat Desa Samurangau ke lokasi pemukiman yang lebih baik.

"Melalui program CSR dilakukan berbagai terobosan disektor infrastruktur,
 ekonomi, pendidikan, kesehatan, keagamaan dan sosial kemasyarakatan,"katanya.

Menurut Suriyanto, dari program CSR  atau tanggungjawab sosial PT. Kideco melakukan perbaikan sarana yang menjadi kebutuhan dasar bagi masyarkat Desa Samurangau seperti  jalan,  jembatan, saran air bersih, gedung sekolah, gedung pemerintahan, Puskesmas dan sarana ibadah.

"Sehingga akhirnya  PT. Kideco  mampu  merubah wajah Desa Samurangau lebih baik  dan tidak lagi terisolir,"kata Suriyanto .  

Hal itu dibenarkan salah seorang tokoh masyarakat setempat, Ilyas,  bahwa pihak perusahaan PT Kideco telah membawa perubahan sangat baik.  Sebelumnya Desa  Samurangau tertinggal namun  kini sudah mengalami kemajuan  seperti desa-desa lainnya di Kabupaten Paser.

"Sarana kebutuhan dasar masyarakat seperti air, listrik, kesehatan maupun pendidikan terpenuhi dengan baik,"katanya.

Hal senada juga diungkapkan Tokoh Perempuan, Salasiah menyatakan sejak adanya perusahaan Kideco Jaya Agung , perekonomian masyarakat sudah mengalami perubahan lebih baik.

"Ekonomi masyarakat meningkat, sehingga para orang tua bisa sekolahkan anak-anaknya, bahkan  sampai ke perguruan tinggi.  Jadi  tidak ada lagi anak-anak yang putus sekolah,” ujar  Salasiah. (*).




Pewarta: R Wartono

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2017