Samarinda (ANTARA Kaltim) -  Komandan Korem 091/Aji Surya Natakesuma Samarinda, Kalimantan Timur, Brigjen TNI Irham Waroihan kembali mengingatkan semua lapisan masyarakat terhadap bahaya penyalahgunaan narkoba dan meminta setiap orang tua mengawasi anaknya agar tidak terlibat dengan barang haram ini.

"Bahaya narkoba sangat luas karena selain merusak fisik dan mental pemakainya juga mengancam integritas bangsa. Untuk itu, setiap orang tua harus menjaga anak-anaknya jangan sampai terlibat penyalahgunaan narkoba," ujar Irham Waroihan saat acara Komunikasi Sosial dengan Keluarga Besar TNI, generasi muda, dan masyarakat yang digelar di Makorem 091/ASN Samarinda, Kamis.

Kegiatan tersebut merupakan salah satu metode pembinaan teritorial sebagai sarana untuk mencapai kesepahaman dan persepsi tentang pemberdayaan wilayah pertahanan di darat dengan seluruh komponen bangsa.

Hal lain yang disampaikan Danrem dalam acara itu mengenai ancaman proxi war atau pihak utama tidak terkait langsung dalam perang, sehingga hal ini juga harus diwaspadai semua lapisan masyarakat.

Terkait dengan kewaspadaan dini terhadap bahaya narkoba, ia menawarkan kepada keluarga besar TNI, jika ada anak, keponakan atau keluarga lain yang ingin melakukan tes urine terkait narkoba, Korem siap membantu.

"Tolong awasi putra putri dan keluarga kita dari bahaya narkoba, karena narkoba membuat siapa saja yang memakainya menjadi tidak produktif, bahkan bisa berbuat hal negatif yang membahayakan diri sendiri dan orang lain," ujarnya.

Irham menuturkan bahwa pertemuan ini merupakan komunikasi sosial dengan menggelar tatap muka bersama dengan keluarga besar TNI.

"Program ini merupakan bagian dari pembinaan dan penghargaan dari kita kepada orang tua kita, pada adik-adik kita, termasuk rekan-rekan kita yang menjadi keluarga besar TNI," katanya.

Menurut Danrem, makna dari pertemuan ini adalah untuk memelihara hubungan antara prajurit Korem 091/ASN dengan keluarga besar TNI dan masyarakat agar lebih harmonis, termasuk mengajak semua elemen berpartisipasi dalam menyikapi dan mengatasi sejumlah permasalahan bangsa.

Acara tersebut dihadiri keluarga besar TNI dari PPAD, PEPABRI, LVRI, PIVERI, PERIP, PPM, FKPPI, Unit Korpri, dan Persit yang ada di Samarinda.(*)

Pewarta: M.Ghofar

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2017