Samarinda (ANTARA Kaltim) - Provinsi Kalimantan Timur yang ditunjuk  sebagai tuan rumah  penyelenggara Musabaqah Tilawatil Qur'an Korps Pewawai Republik Indonesia (MTQ-Korpri)  Nasional III tahun 2016 yang digelar pada November mendatang rencananya dibuka Wakil Presiden Jusuf Kalla.
 
Ketua Dewan Pengurus Korpri Kaltim H Rusmadi mengatakan, pihaknya sudah melaksanakan rapat pleno dan salah satu agenda yang dibicarakan adalah terkait dengan persiapan penyelengggaraan MTQ Korpri  Nasional ke-III  yang akan digelar November mendatang.

Sesusi jadwal sebelumnya Wapres Jusuf Kalla akan membuka langsung MTQ Korpri Nasional ke-III. Sampai saat ini persiapannya terus dilakukan, rencananya tanggal 12 Oktober mendatang akan dilakukan kembali rapat panitia penyelenggara di Pusat.

"Pada perinsipnya Kaltim sudah siap menyelenggarakan MTQ Korpri  Nasional III, yang akan diikuti 2.173 peserta dari 34 Provinsi di Indonesia. Kegiatannya dipusatkan  di Masjid Baitul Muttaqien Islamic Center Samarinda,  dan sebagian kegiatan   juga dilakukan di Dinas PU Kaltim," kata Rusmadi, Kamis (6/10).  

Walaupun pelaksanaannya pada November mendatang,  namun persiapannya sudah  dilakukan mulai sekarang, dengan harapan penyelenggaraan MTQ Korpri Nasional III di Kaltim bisa  sukses, sukses  penyelenggaraan, sukses prestasi dan sukses mempromosikan  berbagai keberhasilan  pembangunan yang telah diraih  oleh Pemprov  Kaltim.

Rusmadi  menambahkan penyelenggaraan MTQ Korpri Nasional ke-III,  ada  lima mata lomba yakni musaaqah tartil Qur'an putra/putri, musabaqah tilawah Qur’an putra/putri, musabaqah Hifzh Al Qur'an putra/putri, musabaqah dakwah Qur’an putra/putri serta musabaqah Khath Qur’an putra/putri.

Untuk jadwal dari 12 sampai 21 November 2016, penerimaan  kafilah 12 November, 13 November  pawai taaruf, malam taruf dan pelantikan dewan hakim, 14 November orientasi dewan hakim dan technical meeting, pembukaan bazar pameran dan pesta rakyat.

Sedangkan untuk lomba dimulai 15 November 2016, penyisihan  finalnya 19 November, 20 November rapat pleno dewan hakim dan wisata tour, setelah itu malanya penutupan serta pengumuman pemenang.(Humas Prov Kaltim/mar)

Pewarta:

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2016