Bontang (ANTARA Kaltim) - DPRD Kota Bontang menggelar rapat Paripurna ke-14 masa sidang pertama dengan agenda penyampaian Nota Pengantar Keuangan dan Rancangan Peraturan Daerah tentang APBD Tahun Anggaran 2016 oleh Wali Kota Bontang Adi Darma, Senin.

Rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Bontang Kaharuddin Jafar dengan didampingi Wakil Ketua DPRD Faisal, dihadiri Sekretaris Daerah Kota Bontang HM Syirajudin, perwakilan FKPD, SKPD, perusahaan dan organisasi kemasyarakatan se-Kota Bontang .

"Perlu kami informasikan sebelumnya bahwa pada 13 November 2015 telah dilakukan penandatanganan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara oleh DPRD dengan Wali Kota Bontang," kata Kaharudin Jafar.

Menurut Kahar, hasil penyampaian Nota Pengantar Keuangan dan Raperda APBD 2016 akan dijawab DPRD dalam tanggapan atau pemandangan umum fraksi-fraksi.

"Sesuai dengan pasal 143 ayat 4 Peraturan DPRD Kota Bontang Nomor 10 Tahun 2015 tentang Tata tertib DPRD Kota Bontang, Nota Pengantar Keuangan dan Raperda yang disampaikan oleh Pemkot Bontang akan diserahkan kepada seluruh fraksi, yang kemudian akan memberikan pandangan umum atas nota tersebut. Insya Allah akan dilaksanakan pada rapat kerja DPRD yang dijadwalkan pada 18 November 2015," jelas Kahar.

Wali Kota Bontang Adi Darma menjelaskan Nota Pengantar keuangan RAPBD 2016 telah disusun dengan mengacu kepada Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2011-2016 dan KUA-PPAS 2016 hasil kesepakatan antara Pemerintah Kota dengan DPRD Bontang.

Dalam penyampaiannya, Adi Darma menyampaikan penjelasan terhadap RAPBD 2016 sebagai gambaran ringkas dari rincian kegiatan yang akan dilaksanakan pada 2016.

"Agenda yang dilaksanakan hari ini mempunyai makna yang konstitusional. Penyampaian nota keuangan ini diharapkan menjadi perwujudan pengelolaan keuangan daerah yang transparan. Kami berharap nota keuangan ini mendapat koreksi dari anggota DPRD Kota Bontang agar APBD 2016 dapat dilaksanakan dengan akuntabel dan untuk sebesar-besarnya kesejahteraan masyarakat Kota Bontang," tandasnya. (Adv/*)

Pewarta: Irwan

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2015