Nunukan, (ANTARA News Kaltim) - Kantor Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Kabupaten Nunukan Kalimantan Timur saat ini menempati bekas  dapur DPRD Nunukan yang terletak di Komplek Inhutani.

Wakil Ketua Bidang Pelayanan Kesehatan dan Transfusi Darah PMI Cabang Kabupaten Nunukan, H Alman Hidayat di Nunukan, Rabu merasa prihatin dengan kondisi kantornya.

Ia mengatakan, kantor PMI sekarang merupakan bekas dapur gedung DPRD Nunukan pertama yang disekat-sekat dengan menggunakan papan tripleks.

"Kantor kami ini adalah bekas dapurnya gedung DPRD (Nunukan). Gedung DPRD Nunukan yang pertama 'kan di sini meminjam bekas gedung olahraga PT Inhutani," kata Alman.

Kondisi kantor PMI Cabang Kabupaten Nunukan ini sudah sangat tidak layak. Sebagian atap dan dindingnya sudah mulai rusak, katanya.

Alman mengharapkan perhatian Pemerintah Kabupaten Nunukan dapat dibangunkan gedung baru yang lebih layak yang terletak pada lokasi yang tidak terlalu jauh dijangkau oleh masyarakat.

"Harapan kami ini supaya dibangunkan kantor yang letaknya dekat dari pusat keramaian supaya masyarakat yang akan mendonor pun merasa dekat," ujarnya.

Alman menambahkan, sebenarnya Pemerintah Kabupaten Nunukan pernah membangunkan kantor untuk PMI Cabang Kabupaten Nunukan yang terletak di dalam kawasan RSUD Nunukan di Sei Fatimah Nunukan.

Tetapi gedung tersebut tidak memenuhi syarat dan jangkauannya jauh. Masyarakat yang berminat mendonor darahnya tidak bersedia karena letaknya terlalu jauh dari pusat kota.

"Lihat saja kondisi kantor kami, kamar-kamar staf dan ruang pemeriksaan darah serta penyimpanan darah hanya disekat-sekat pakai tripleks saja. Itupun sudah mulai rusak dan terbuka sani sini," katanya.(*)

Pewarta: M.Rusman

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2012