Sebanyak 30 peserta yang mewakili  10 kecamatan mengikuti Jambore Pemuda Daerah tingkat Kabupaten Paser tanggal 25-27 Februari 2020. 

Kegiatan Jambore Pemuda dibuka Asisten Ekonomi dan Pembangunan Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Paser Ina Rosana di Pendopo Kabupaten, Selasa (25/2)

“Pemerintah Paser mendukung acara Jambore Pemuda Daerah (JPD) tahun 2020 ini karena even  ini adalah program tahunan dan dilakukan secara nasional," kata Ina Rosana .

Ia berharap dengan Jambore Pemuda tersebut dapat memperkokoh semangat pemuda-pemudi Paser untuk menunjukkan prestasi dan kreasi.

“Melalui Jambore , pemuda akan mendapatkan  pengetahuan dan wawasan baru serta dapat meningkatkan daya saing, menjalin silahturahim, meningkatakan kreatifitas, seni dan budaya," ungkap Ina.

Sementara  itu Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Paser, Yusuf Sumako mengatakan Jambore Pemuda tingkat kabupaten merupakan agenda rutin di laksanakan.

“Mudah-mudahan tahun ini  pemuda-pemudi Paser bisa berjaya sampai tingkat nasional,” ujar Sumako.

Menurutnya Disporapar Paser akan lebih maksimal melakukan seleksi yang sangat ketat dan melibatkan semua pihak untuk mendapatkan yang terbaik, baik dari segi kesehatan maupun psikologi. Proses seleksi melalui beberapa tahap di antaranya tahap pertama seleksi kemampuan pengetahuan.

Dikemukakannya Kabupaten Paser sendiri telah menyeleksi 30 orang, dari 97 pemuda yang ikut berkompetisi. Di akhir seleksi akan menyisakan 6 orang yaitu 3 putri dan 3 putra.

“Ada perbedaan kalau tahun sebelumnya pameran tidak perlu untuk lolos nasional. Namun untuk tahun ini harus di maksimalkan agar lolos sampai tingkat nasional,” pungkasnya. (MC Kominfo Paser)
 

Pewarta: R. Wartono

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2020