Sebanyak 55 orang Anggota DPRD Kaltim Periode 2019 – 2024 hasil pemilu legeslatif  2019 resmi dilantik. Pelantikan ditandai pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kaltim yang dilakukan oleh Ketua Pengadilan Tinggi Kaltim, Sutoyo pada Rapat Paripurna DPRD Kaltim, di Gedung Utama DPRD Kaltim, Senin (2/9).
 

Suasana pelantikan legislator yang didominasi wajah baru tersebut berlangsung semarak. Gedung Utama DPRD Kaltim nampak penuh sesak dihadiri tamu undangan. Bahkan tidak jarang beberapa tamu undangan yang terlambat datang terpaksa tidak dapat menyaksikan langsung di dalam gedung.

Nampak aparat keamanan dari TNI, Polri, dan Satpol PP Kaltim, dan Pamdal DPRD Kaltim mengawal pelaksanaan pelantikan baik di luar gedung maupun di sepanjang jalan sekitar Gedung DPRD Kaltim. Terlebih saat bersaman juga terdapat mahasiswa yang berada diluar  pagar  gedung DPRD Kaltim melakukan aksi unjuk rasa sehingga menyebabkan kemacetan  arus lalu lintas.

Baca juga: Anggota DPRD Kutim harus berkontribusi pada pembangunan

Logo-DPRD Kaltim (Antaranews Kaltim/Arif Maulana)

Pada Rapat Paripurna tersebut ditetapkan Ketua  sementara dijabat Makmur HAPK dari Partai Golkar dan Wakil Ketua DPRD Kaltim dijabat M Samsun dari PDIP. Pemilihan dan penetapan berdasarkan partai pemenang suara terbanyak pertama dan kedua pada pemilu legislatif 2019 tingkat provinsi, sampai terbentuknya struktur organisasi pimpinan DPRD Kaltim

Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kaltim dalam rangka pengucapan sumpah/janji Anggota DPRD Kaltim, di Gedung Utama DPRD Kaltim, Senin (2/9).

Tampak hadir pada Rapat Paripurna DPRD Kaltim  di antaranya Gubernur Kaltim, Isran Noor, Wakil Gubernur Kaltim, Hadi Mulyadi, Pangdam VI Mulawarman, Mayjen TNI Subiyanto, Kapolda Kaltim Irjenpol, Priyo Widyanto, Kajati Kaltim, Ely Syahputra, Dandrem 091/ASN, Brigjen TNI Widi Prasetijono.

Baca juga :Empat tugas pimpinan dewan sementara periode 2019-2024
Kemudian Kepala BIN Kaltim, Brigjen TNI Masrumsyah, Kepala BNN Kaltim, Brigjenpol Raja Haryono dan  sejumlah Kepala OPD lingkup Provinsi Kaltim, serta tokoh agama dan tokoh masyarakat Kaltim.

Pewarta: Arif Maulana

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2019