Samarinda (ANTARA Kaltim) - Kesebelasan Persela Lamongan menargetkan mampu mencuri poin saat menghadapi tuan rumah Mitra Kukar pada lanjutan kompetisi Liga 1 2017 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kukar, Kalimantan Timur, Rabu (3/5).

Pelatih Persela Lamongan Herry Kiswanto di Tenggarong, Selasa, menegaskan bahwa kondisi timnya memang masih kelelahan akibat kurangnya waktu pemulihan seusai menghadapi tuan rumah Barito Putra dan Bali United.

Namun, dikatakan mantan pemain timnas era 90-an itu, sekuadnya tetap akan tampil maksimal dan berusaha mendapatkan hasil terbaik di Tenggarong.

"Dua kali laga terakhir kami tidak mendapatkan hasil yang baik, kami berharap bisa memperbaikinya di Tenggarong ini," jelasnya.

Ia mengakui bahwa perjuangan anak asuhnya untuk meraih hasil di Tenggarong ini bukan pekerjaan yang mudah, apalagi melihat skuad pemain yang dimiliki oleh tim tuan rumah baik asing maupun lokal tidak diragukan kualitasnya.

Ia hanya memastikan bahwa timnya dalam kondisi siap untuk tempur melawan Mitra Kukar.

"Kita sudah siap, semuanya sudah siap tempur. Mudahan kita bisa mengambil poin," kata Herry.

Herry juga menolak menilai siapa saja individu yang paling ia waspadai di Mitra Kukar. Paling penting menurutnya ialah mewaspadai kekuatan lawan secara kolektif.

"Mitra (Kukar) bagus, saya lebih menilai secara tim. Kalau tidak diwaspadai semuanya bisa berbahaya," ujar Herry.

Sementara, penyerang berusia 21 tahun milik Persela Lamongan Mohammad Fahmi Al Ayyubi optimis timnya bisa meraih 3 poin di kandang Mitra Kukar.

"Kita siap membawa pulang 3 poin, kami di tim semuanya sudah kompak, dan siap meraih hasil terbaik untuk tim,"kata Fahmi.

Meski Mitra Kukar diperkuat Mohamed Sissoko, Fahmi tak mempersoalkan hal itu dan mengaku tetap percaya diri. (*)

Pewarta: Arumanto

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2017