Samarinda (ANTARA Kaltim) -  Rencana pemasangan jaringan komunikasi data 3G di Kabupaten Mahakam Ulu, Kalimantan Timur, hingga kini belum bisa dikerjakan karena masih terkendala belum adanya menara "repeater", yakni sebuah alat untuk meneruskan jaringan nirkabel.

"Seharusnya akhir tahun 2016 di Kabupaten Mahakam Ulu bisa terpasang layanan 3G, namun karena terkendala belum adanya repeater, maka hingga kini daerah itu belum bisa terlayani jaringan 3G," ujar Kepala Bidang Pengawasan dan Pengendalian Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Kaltim Akhmad Mulyadi di Samarinda, Kamis.

Menurut ia, PT Telkomsel selaku operator yang akan memasang pemancar sinyal sudah menyiapkan peralatannya, namun pemerintah daerah setempat belum membangun dua unit menara untuk repeater sebagai penguat, sekaligus menyalurkan kembali sinyal 3G dari BTS yang sudah ada di kabupaten terdekat.

Namun demikian, masyarakat di kabupaten yang berbatasan darat dengan Malaysia itu ditargetkan sudah bisa mengakses layanan 3G pada tahun ini, karena peralatan milik Telkomsel sudah siap dan tinggal menunggu pembangunan menara pembantu.

Rencananya di kawasan itu dibangun dua menara repeater setinggi 72 meter di dua titik koordinat berbeda, yakni satu unit di Muara Bahar, Kabupaten Kutai Barat, dan satu unit lainnya di Long Bagun, Kabupaten Mahakam Ulu.

Kedua menara itu akan menghubungkan menara telekomunikasi yang sudah lama ada di Long Iram, Kabupaten Kutai Barat, agar layanan 3G di Long Iram juga bisa dinikmati hingga Kabupatan Mahakam Ulu.

Saat ini, lanjut Mulyadi, masyarakat di Mahakam Ulu baru bisa menikmati akses telekomunikasi layanan 2G untuk telepon seluler, sehingga warga berharap bisa secepatnya menikmati layanan 3G untuk mengakses data atau internet.

Secara teknis, operasional dua menara repeater tersebut akan dihubungkan menggunakan radio link untuk menekan biaya, karena pembangunan menara BTS 3G secara khusus membutuhkan biaya jauh lebih tinggi.

"Topografi Kabupaten Mahakam Ulu berbukit-bukit sehingga dibutuhkan menara repeater untuk menguatkan sinyal dari BTS 3G di Long Iram. Ada dua bukit tinggi yang menghalangi jaringan ini sampai ke Long Bagun, makanya dibutuhkan dua repeater di dua bukit tersebut," ujar Akhmad.(*)

Pewarta: M Ghofar

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2017