Samarinda (ANTARA Kaltim) - Anggota Komisi IV DPRD Kaltim Selamat Ari Wibowo berharap agar sekolah-sekolah di Kaltim transparan dalam pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB).  Hal tersebut untuk menghindari agar jangan sampai ada siswa titipan.

Untuk itu dia mengingatkan pihak sekolah agar membuat sistem yang jelas dan lebih transparan dalam penerimaan siswa baru. Penerapan sistem yang transparan ini sangatlah penting agar pendidikan di Kaltim dapat lebih baik dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

Apabila sistem transparansi dan ketegasan moral dapat disatukan dengan baik, maka dapat dipastikan mutu pendidikan akan lebih maju dan terus melangkah lebih baik.

“Agar sistem transparan ini berjalan dengan baik dan optimal untuk menghindari adanya siswa titipan, maka perlu dukungan semua pihak terutama pemerintah setempat melalui Dinas Pendidikan di kabupaten dan kota,” katanya.

Politikus PKB ini juga mengimbau agar Dinas Pendidikan melakukan pengawasan disejumlah sekolah unggulan yang ada di Kaltim. Sebab sekolah unggulan selalu menjadi favorit siswa.

“Lakukan pemutahiran data bagi peserta PSB. Jika tidak sesuai dengan target, maka sebaiknya pihak sekolah tidak meloloskan,” ucapnya.

Karena daya tampung sekolah yang terbatas, ia menyampaikan agar dalam memilih sekolah, siswa juga harus menyesuaikan kemampuan. Jika kemampuan tidak mencukupi, maka sebaiknya tidak perlu mendaftar ke sekolah unggulan. Apalagi saat ini banyak sekolah yang kualitas pendidikannya sudah baik.

“Jadi jangan terpaku pada sekolah unggulan. Sebab masih banyak sekolah lain kualitasnya sama dengan sekolah unggulan,” tuturnya. (Humas DPRD Kaltim/adv)


Pewarta:

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2016