Tana Paser (ANTARA Kaltim) - Dinas Pendidikan Kabupaten Paser, menggelar pemilihan tenaga pendidik dan kependidikan (TPK) berprestasi, di salah satu hotel di Tanah Grogot.

Kepala Dinas Pendidikan Paser, Shafrudin saat dihubungi dari Tanah Grogot, Rabu, mengatakan kegiatan tersebut diikuti 90 PTK yang terdiri dari guru, kepala sekolah serta pengawas sekolah, mulai jenjang pendidikan Taman Kanak-Kanak hingga Sekolah Menengah Atas.

"Setelah dilakukan seleksi berkas, ternyata hanya 16 PTK yang memenuhi persyaratan untuk melanjutkan tahap berikutnya," kata Shafrudin.

Persyaratan untuk mengikuti pemilihan TPK berprestasi tersebut katanya yakni, guru dengan masa kerja minimal delapan tahun sementara untuk kepala sekolah, masa dinas minimal dua tahun berturut turut pada sekolah yang sama.

"Persyaratan tahun ini lebih ketat. Tahun lalu, persyaratan peserta dari guru masa bertugas minimal lima tahun," ujarnya.

"Banyak peserta dari kepala sekolah yang ingin mengikuti pemilihan ini tetapi terkendala syarat karena mereka sering mutasi ke berbagai sekolah dalam kurun waktu dua tahun," katanya.

Saat ini tambah Shafrudin, sebanyak 16 peserta yang lolos tahap pertama dan mengikuti tes selanjutnya terdiri dari, sembilan guru dan tujuh kepala sekolah.

Para peserta kata dia, akan mengikuti serangkaian penilaian seperti tes tulis, wawancara, pembuatan portopolio dan pemaparan karya ilmiah serta video profil sekolah dan pembelajaran di kelas.

"Ada tujuh juri yang akan memberikan penilaian yang terdiri dari enam orang dewan pengawas dan satu orang dari Disdik Paser," tutur Shafruddin.

Selain diberikan hadiah berupa dana dan pembimbingan kependidikan, para TPK berprestasi tersebut juga akan mengikuti pemilihan TPK Berprestasi tingkat Propinsi di Samarinda pada Juni 2016.

"Delapan TPK Berprestasi akan mewakili Paser di ajang pemilihan TPK tingkat Propinsi Juni nanti," ujarnya.     (*)

Pewarta: R. Wartono

Editor : Amirullah


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2016