Samarinda (ANTARA Kaltim) - Manajemen Mitra Kukar akan mempertahankan trio Brazil yakni Arthur Cunna, Rodrigo Dos Santos, dan Patrick Dos Santos pada turnamen selanjutnya setelah kejuaraan Piala Jenderal Sudirman berakhir.

Menurut Direktur Operasional Mitra Kukar Suwanto dihubungi dari Samarinda, Senin, kehadiran tiga pemain asing tersebut telah menambah kesolidan tim "Naga Mekes", sehingga bisa menembus babak final Piala Jenderal Sudirman.

"Kami sudah menjalin komitmen dengan trio Brasil tersebut, mudah-mudahan ketiganya masih betah bersama tim Mitra Kukar," kata Suwanto.

Seperti ramai diberitakan trio Brasil Mitra Kukar, khususnya penyerang Patrick Dos Santos tengah dilirik sejumlah tim, tak hanya dari Indonesia, kesebelasan Malaysia dikabarkan juga mengincar pemain muda tersebut.

Kabarnya tim asal Malaysia yakni T-Team yang sudah berkomunikasi dengan agen Patrick.

Suwanto tak memungkiri bahwa top skor Mitra Kukar pada Piala Jenderal Sudirman, yakni Patrick menjadi salah satu pemain yang jadi perhatian untuk diburu.

Namun, ia mengatakan bahwa pihak manajemen Mitra Kukar telah menjalin komunikasi yang baik dengan Trio Brasil tersebut.

Sejauh ini, lanjut Suwanto, ketiganya tampak enjoy bersama tim Mitra Kukar. "Mereka sempat mengatakan akan bertahan di tim Mitra Kukar," kata Suwanto.

Justru yang menjadi masalah, lanjut Suwanto, kondisi sepak bola Indonesia yang masih karut-marut, sehingga semua tim profesional di Indonesia hanya bisa bertahan dari turnamen ke turnamen saja.

Ia menilai tidak adanya kompetisi, membuat tim sulit mencari sponsor, begitu juga dengan pemain akan kesulitan menetap di klub dengan jangka waktu yang lama.

"Kendalanya kami tak bisa memberikan kontrak jangka panjang karena kompetisi di Indonesia tak ada," kata Suwanto.

Mitra Kukar, kata Suwanto, masih memerlukan tenaga trio Brazil tersebut, karena selepas Piala Jenderal Sudirman ini, tim Mitra Kukar akan langsung ikut berlaga di Piala Gubernur Kaltim pada Februari 2016. (*)

Pewarta: Arumanto

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2016