Tenggarong (ANTARA Kaltim) - Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kutai Kartanegara melaksanakan kegiatan Padat Karya penanaman singkong gajah, di Desa Kelekat, Kecamatan Kembang Janggut.
"Kegiatan yang kami laksanakan Mei 2015 itu merupakan program Desa Mandiri, guna membuka peluang usaha bagi masyarakat setempat," ujar Kepala Bidang Pembinaan Penempatan Tenaga Kerja Perluasan Kesempatan Kerja Disnakertrans Kutai Kartanegara, Joniansyah, didampingi Kasi Perluasan Ikwan S Nasution, Selasa (9/6).
Menurut Joni kegiatan itu juga merupakan upaya memberikan solusi bagi penganggur yaitu melalui program Padat Karya Produktif.
Joni megatakan, kegiatan Padat Karya penanaman singkong gajah itu untuk memperluas dan mengembangkan kegiatan ekonomi lokal yang produktif dan berkelanjutan, berbasis terapan pemanfaatam lahan tidur untuk budidaya.
Adapun sasaran kegiatan itu disebutkan Joni, yaitu guna mewujudkan masyarakat yang berinisiatif dan produktif dan berkemampuan mengembangkan usaha budidaya singkong gajah terus menerus, untuk menambah penghasilan guna meningkatkan perekonomian yarakat setempat.
"Ini juga membuka peluang kerja atau usaha bagi masyarakat pennganggur maupun setengah penganggur," katanya.
Kegiatan tersebut juga merupakan upaya pengentasan kemiskinan melalui kegiatan usaha ekonomi produktif dengan budidaya singkong gajah.
"Kami harapkan masayarakat yang telah memanfaatkan lahan tidur untuk budidaya singkong gajah agar bisa dirawat dengan baik agar terus berkembang menjadi sumber pendapatan mereka," demikian harapnya. (*)
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2015
"Kegiatan yang kami laksanakan Mei 2015 itu merupakan program Desa Mandiri, guna membuka peluang usaha bagi masyarakat setempat," ujar Kepala Bidang Pembinaan Penempatan Tenaga Kerja Perluasan Kesempatan Kerja Disnakertrans Kutai Kartanegara, Joniansyah, didampingi Kasi Perluasan Ikwan S Nasution, Selasa (9/6).
Menurut Joni kegiatan itu juga merupakan upaya memberikan solusi bagi penganggur yaitu melalui program Padat Karya Produktif.
Joni megatakan, kegiatan Padat Karya penanaman singkong gajah itu untuk memperluas dan mengembangkan kegiatan ekonomi lokal yang produktif dan berkelanjutan, berbasis terapan pemanfaatam lahan tidur untuk budidaya.
Adapun sasaran kegiatan itu disebutkan Joni, yaitu guna mewujudkan masyarakat yang berinisiatif dan produktif dan berkemampuan mengembangkan usaha budidaya singkong gajah terus menerus, untuk menambah penghasilan guna meningkatkan perekonomian yarakat setempat.
"Ini juga membuka peluang kerja atau usaha bagi masyarakat pennganggur maupun setengah penganggur," katanya.
Kegiatan tersebut juga merupakan upaya pengentasan kemiskinan melalui kegiatan usaha ekonomi produktif dengan budidaya singkong gajah.
"Kami harapkan masayarakat yang telah memanfaatkan lahan tidur untuk budidaya singkong gajah agar bisa dirawat dengan baik agar terus berkembang menjadi sumber pendapatan mereka," demikian harapnya. (*)
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2015