Wakil Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Rendi Solihin  menegaskan penurunan level Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM] di Kabupaten Kukar  salah satu faktor berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi  masyarakat.
 

“Kami terus melakukan percepatan agar level PPKM  bisa turun ke level 1, hal itu agar semua pelaku UMKM dapat melakukan usahanya dengan normal dan beraktivitas seperti biasa," katanya belum lama ini.

Rendi Solihin inginkan pelaksanaan vaksinasi di Kukar bisa lebih cepat, tepat sasaran, dan tepat waktu, guna menumbuhkan dan meningkatkan perekonomian masyarakat. Hal itu sesuai instruksi Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin pada Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kalimantan Timur, di Pendopo Odah Etam Samarinda, Selasa (02/11/2021).

Menurutnya percepatan vaksinasi dalam rangka menurunkan level PPKM di kabupaten dan kota sangat berpengaruh terhadap perkembangan dan pertumbuhan UMKM, khususnya di Kabupaten Kukar.

“Pelaksanaan vaksinasi di Kabupaten Kukar saat ini sudah mencapai 49,3 persen, dan dalam satu minggu kedepan akan mencapai 65 persen,” ucapnya.

 Rendi mengemukakan UMKM merupakan pilar terpenting dalam perekonomian Indonesia, khususnya di Kukar. Pemulihan ekonomi sektor UMKM  sangat penting dalam membangkitkan ekonomi masyarakat dan pembangunan di Kukar.

"Atas nama Pemerintah Kabupaten Kukar sangat menginginkan level PPKM  turun ke level 1," harap  Rendi Solihin.

 

Pewarta: Sapri Maulana

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2021