Kami ingin admin media sosial ikut membantu KPU menyebarkan informasi kepemiluan
Palangka Raya (ANTARA News) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Tengah mengandeng pegiat media sosial sebagai salah satu upaya meningkatkan partisipasi pemilih milenial dalam pelaksanaan Pemilihan Umum 2019.

"Kami dari KPU Kalteng ingin mengajak kawan-kawan pegiat media sosial yang bisa memengaruhi para warga net dalam menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu 2019 terutama kaum milenial berusia 17-40 selaku kelompok pengguna media sosial terbesar," kata anggota KPU Kalteng Divisi Perencanaan dan Data di Kota Palangka Raya, Selasa malam.

Pernyataan itu diungkapkan Wawan disela acara Millennial Voter Toad to elections 2019 bertema "ngobrol bareng pindah memilih KPU Kalteng dengan media sosial dan media mass".

Melalui acara tersebut KPU ingin pegiat media sosial dalam hal ini operator media sosial dapat menyalurkan informasi secara masif termasuk menggunakan media non konfensional.?

"Kami ingin admin media sosial ikut membantu KPU menyebarkan informasi kepemiluan terutama saat ini pindah memilih," kata mantan Komisioner KPU Kota Palangka Raya itu.

Sementara itu komisioner KPU Kalteng Divisi Teknis berharap dengan keterlibatan pegiat sosial partisipasi pemilih yang datang ke TPS untuk menggunakan hak pilih dapat maksimal.

"Di 17 April ada tiga kategori yang boleh mencoblos. Pertama pemilih sudah masuk DPT di TPS. Kedua pemilih pindahan sebelumnya sudah terdaftar di TPS tertentu karena tugas harus pindah lokasi conlos dan terakhir pengguna KTP elektronik, WNI punya hak pilih tapi namanya tak terdaftar di DPT," katanya.

Untuk itu masyarakat yang diingatkan untuk mastikan namanya sudah masuk DPT dan bagi pemilih pindahan untuk segera mengurus proses dengan mendatangi KPU atau PPK.

Acara itu sendiri diikuti puluhan peserta dari operator media sosial yang pusatnya di Palangka Raya serta sejumlah jurnalis di kota berjuluk "Kota Cantik" itu.

Baca juga: KPU perkuat kapasitas pemilih berkualitas

Baca juga: Relawan Demokrasi diharapkan tingkatkan partisipasi pemilih

Baca juga: KPU bidik pemilih milenial guna tingkatkan partisipasi

Pewarta: Rendhik Andika
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2019