Jakarta (ANTARA) - Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPR RI Jazuli Juwaini menyatakan ideologi Pancasila merupakan pemersatu bangsa untuk menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

"Pancasila menjadi penting karena Pancasila adalah dasar negara Indonesia merdeka, falsafah dasar yang menjadikan Indonesia bersatu. Diterima sebagai kesepakatan bersama oleh semua kelompok dan golongan,” kata Jazuli dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat.

Baca juga: PP Muhammadiyah berharap PKS jadikan Pancasila perilaku politik

Hal itu juga disampaikan Jazuli dalam program Mimbar Demokrasi Kebangsaan Fraksi PKS seri ke-5 dengan tema "Mengokohkan Pancasila Sebagai Ideologi
Pemersatu dan Penjaga Keutuhan NKRI".

“Mimbar demokrasi kebangsaan mengangkat tema tentang Pancasila. Tema bertepatan dengan momentum bulan Juni sebagai Bulan Pancasila, lebih tepatnya pada 1 Juni 2021 yang ditetapkan sebagai Hari Lahir Pancasila," jelas Jazuli.

Jazuli menjelaskan penetapan Pancasila sebagai dasar negara melalui perdebatan konsepsional dalam rumusan sila-sila di dalamnya. Perdebatan itu menunjukkan tiga hal penting, yakni kualitas pemikiran (isi kepala) bangsa, kualitas peradaban bangsa Indonesia dengan karakter yang unggul, serta kedewasaan dan kebesaran hati tokoh bangsa untuk menjaga persatuan di atas semua kepentingan golongan.

Baca juga: Presiden PKS: Anies berpotensi menangi Pilpres 2024

Jazuli menegaskan dengan seluruh latar filosofis lahirnya Pancasila, maka semua pihak harus menunjukkan sikap dan perilaku kebangsaan yang tepat. Pertama, Pancasila telah final sebagai dasar negara, falsafah dasar, dan ideologi negara. Kedua, menjadikan Pancasila milik bersama sebagai ideologi terbuka.

Ketiga, menjadikan Pancasila ideologi pemersatu. Keempat, menghindari sikap bernegara yang polaritatif. Kelima, tidak mempertentangan secara dikotomis nilai yang inheren dalam Pancasila. Keenam, mengedepankan sikap toleransi (tasammuh), silaturahim, kerja sama, dan gotong royong dalam membangun bangsa.

Baca juga: Gubernur ajak Presiden PKS promosi suasana kondusif di Aceh

"Program silaturahim kebangsaan PKS merupakan salah satu bentuk implementasi Pancasila sebagai pemersatu dan penjaga keutuhan NKRI, yakni dengan cara bersilaturahim untuk membangun kebersamaan," jelas Jazuli.

Pewarta: Fauzi
Editor: Herry Soebanto
Copyright © ANTARA 2021