Palembang (ANTARA) - Jajaran TNI siap mengamankan pemilihan kepala daerah serentak tahun 2020 supaya pemilihan kepala daerah itu berlangsung sukses.

Berdasarkan amanat Kasum TNI Letjen Joni Supriyanto, kata Danrem 044/Gapo Kolonel Arh Sonny Septiono pada Senin bahwa dalam waktu dekat ini akan dilaksanakan pemilihan kepala daerah serentak termasuk Sumsel

Ada 270 daerah yang melaksanakan pilkada sehingga itu harus disukseskan bersama termasuk jajaran TNI, ujar dia.

Oleh karena itu jajarannya akan mengamankan jalannya pilkada tersebut supaya berlangsung aman dan tertib.

Berdasarkan kesuksesan pelaksanaan pengamanan pileg dan pilpres lalu dalam arti, TNI menyatakan siap mengamankan pelaksanaan pilkada serentak 2020.

Namun yang tidak kalah pentingnya dalam amanat tersebut juga disampaikan agar para prajurit dan PNS TNI supaya lebih bijak dan tepat dalam penggunaan media sosial.

Apalagi media sosial cenderung dijadikan medan baru pertempuran opini public sehingga harus berhati-hati.

Kepada segenap prajurit, PNS dan keluarga besar TNI agar tidak terpengaruh berita berita bohong yang disampaikan media sosial.

Selain itu tidak terprovokasi media sosial mengenai berita hoaks yang berupaya memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa, kata Kasum yang disampaikan Danrem

Kasum juga bangga dan ucapan terimakasih kepada seluruh Prajurit dan PNS TNI dimanapun berada dan bertugas. Dengan didasari semangat, loyalitas, militansi, soliditas dan sinergitas yang telah ditunjukan selama ini, telah mengantarkan institusi TNI tetap dipercaya.

"Capaian ini tidak lantas membuat berbangga diri dan terlena, namun justru menjadikan TNI semakin termotivasi untuk selalu menjaga dan memeliharanya," tambah Kasum.

Baca juga: PDI Perjuangan segera putuskan calon dalam pilkada serentak 2020

Baca juga: KPU: Pers miliki peran penting wujudkan pilkada damai

Baca juga: Kapolda Kalbar berharap penyelenggaraan Pilkada 2020 aman-damai

Pewarta: Ujang Idrus
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2020