Samarinda (Antaranews Kaltim) - Kader Partai PPP, Rima Hartati mengajak masyarakat di wilayah Kabupaten Kutai Kartanegara dan sekitarnya untuk menjaga dan merawat kelestarian Sungai Mahakam, yang  menjadi sumber kehidupan sebagian besar masyarakat.

"Apabila  dijaga dan dirawat dengan baik maka Sungai Mahakam akan mengalir dengan tenang dan bisa memberikan pengaruh yang sangat besar terutama bagi kegiatan sosial ekonomi untuk masyarakat sekitar," katanya di Samarinda, Senin (21/1).

Ia mengatakan  berdasarkan data yang ada, wilayah Kabupaten Kutai Kartanegara memiliki 31 sungai besar dan kecil, Dari sungai- sungai tersebut yang tersebar dan terpanjang adalah Sungai Mahakam sebagai Wilayah Sungai Strategis Nasional dengan DAS meliputi DAS Mahakam, DAS Semboja, DAS Senipah, dan DAS Semoi.

Menurutnya , potensi air sungai yang mengalir sepanjang sungai dan anak Sungai Mahakam  tidak lepas dari geografis wilayah Kabupaten Kutai Kartanegara yang merupakan kawasan hutan.

"Kawasan hutan sangat berpotensi untuk daya resap air (infiltrasi) dan selanjutnya menghasilkan volume atau debit air yang sangat besar di daerah hulu, kemudian mengalir melalui Sungai," jelas Rima yang  maju sebagai calon anggota DPRD Kaltim nomor urut 1  dari Partai PPP, Dapil IV, Kukar .

Lanjut Rima bagi kepentingan sosial ekonomi dan sanitasi masyarakat, sungai maupun anak sungai Mahakam hingga saat ini  masih dimanfaatkan sebagai air baku bagi penyediaan air minum penduduk di sepanjang wilayah yang dilaluinya.

Selain itu Sungai Mahakam yang memiliki lebar dan kedalaman  dijadikan sarana esensial bagi kegiatan transportasi air, sebagai transportasi lokal maupun antar wilayah (transportasi regional).

"Inilah mengapa  sangat penting kita jaga kelestarian sungai , salah satunya dengan menggalang Gerakan Jaga Gerakan Tanam dan Jaga Pohon Keras di kawasan Tepi Sungai," katanya.

 Ia menjelaskan jenis tanaman keras yang dimaksudkan  adalah seperti tanaman pilang, cempedak, sukun, nangka, aren, bamboo dan lainnya.

Gerakan  tersebut  akan dibangun terutama di wilayah yang berdekatan dengan aliran sungai yang ada di Kabupaten Kukar.

"Dengan menjaga sungai, kita turut menjaga hak kita untuk sehat dan bisa terus mendapat ketersediaan air tanpa takut kekeringan," tegasnya.

Berikut sungai  sungai  yang ada di Wilayah Kabupaten Kutai Kartanegara

1.Sungai Mahakam

2. Sungai Loa Haur

3. Sungai Jembayan

4. Sungai Kedang Rantau

5. Sungai Sabintulung

6. Sungai Pela

7. Sungai Kahala

8. Sungai Batangan Muntai

9. Sunagi Bongan

10. Sungai Kedang Kepala

11. Sungai Kelinjau

12. Sungai Belayan

13. Sungai Kedang Pahu (*)

 

Pewarta: Arumanto

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2019