Medan (Antaranews) - PSMS Medan membawa 18 pemain ke Kalimantan guna menghadapi Mitra Kukar pada pertandingan lanjutan Liga I di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kutai Kartanegara, Selasa (22/5).

"Iya, 18 pemain yang kita bawa, tanpa Suhandi dan Dilshod Sharofetdinov yang cedera serta Firza Andika yang kembali dipanggil untuk pemusatan Timnas U-19," kata Pelatih PSMS Djajang Nurjaman di Medan, Minggu.

Ia mengakui tidak hadirnya ketiga pemain pilar tersebut cukup berpengaruh buat tim, apalagi padatnya jadwal yang dijalani memaksanya harus memutar otak merotasi sejumlah pemain.

"Jujur, tanpa pemain cedera pun kami sudah merasakan sangat berat dengan jadwal yang padat. Selasa kami hadapi Mitra Kukar, selain bukan lawan ringan perjalanan ke sana juga sudah melelahkan," katanya.

Sementara dokter tim PSMS dr Indra Feriadi menjelaskan, Suhandi dan Dilshod mengalami cedera otot dan diharuskan istirahat untuk pemulihan.

"Tidak begitu parah. Ada cedera di bagian otot. Keduanya diharapkan sudah bisa kembali memperkuat tim pada laga ke-11 lawan Arema Malang di Medan nanti," katanya

Suhandi sendiri sudah absen saat PSMS menjamu Sriwijaya, sedangkan Dilshod mengalami cedera di pengujung laga usai mencetak gol kemenangan PSMS di Stadion Teladan. (*)

Pewarta: Juraidi

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2018