Balikpapan (Antaranews Kaltim) - Persiba Balikpapan, Kalimantan Timur, akan memberikan prioritas kepada para pemainnya yang tidak bermain reguler di kompetisi Liga 2 untuk berlaga di ajang Piala Indonesia 2018.

"Kami siap tampil dan menargetkan kemenangan," tegas Pelatih Wanderley Junior dihubungi di Balikpapan, Minggu. 

Persiba memiliki 28 pemain musim ini, di mana 18 orang di antaranya selalu masuk dalam daftar susunan pemain setiap pertandingan dan 11 menjadi pemain utama.

Selain yang masuk "starting line up" itulah yang menjadi tim inti Persiba untuk bertarung di Piala Indonesia.

"Dengan begitu anak-anak akan selalu siap tempur dan memberikan yang terbaik," lanjut Wanderley.

Skuad Persiba untuk Piala Indonesia akan memainkan kiper Barep Wahyudi, bek Ikhfanul Alam dan Muhammad Rokani, para gelandang seperti Hendra Ridwan, Frengky Turnando, dengan para penyerang Rosi Noprihanis dan Tedi Hasanuddin.

Namun demikian, lanjut Wanderley, semua juga tergantung kebutuhan strategi hingga kondisi pemain.

"Kita punya 28 pemain yang siap memberikan yang terbaik," kata Wanderley.

Persiba Balikpapan masuk Zona 14 di Piala Indonesia yang juga dihuni Mitra Kukar dan Borneo FC (dua tim Liga 1), selain empat tim Liga 3, yaitu Deltras Sidoarjo, Persida Sidoarjo, Persekap Kapuas, dan tim dari Balikpapan Kota yakni PS Angkatan Darat yang bermarkas di Stadion Sudirman. 

Persekap Kapuas adalah tim dari Kota Kapuas, Kalimantan Tengah. Kota ini ibukota Kabupaten Kapuas yang lebih dekat ke Banjarmasin, Kalimantan Selatan, daripada ke Palangkaraya, ibukota Kalimantan Tengah. Persekap memiliki sejumlah pemain muda yang bisa memberi kejutan bagi tim yang tidak siap. 

"Yang difavoritkan tentu Mitra Kukar dan Borneo FC, tapi di Piala Indonesia ini kejutan bisa saja terjadi," tambah Wanderley.

Persiba tetap fokus pada target lolos kembali ke Liga 1 musim depan dan menjadikan Piala Indonesia sebagai ajang agar pemainnya selalu siap. (*)

Pewarta: Novi Abdi

Editor : Didik Kusbiantoro


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2018