Samarinda (ANTARA Kaltim) – Pemerintah Provinsi Kaltim melalui Badan Perijinan dan Penanaman Modal (BPPMD) tahun ini kembali menggelar pameran dan promosi produk, pariwisata dan investasi daerah.

Bertempat di Convention Hall Samarinda (CHS) ajang pameran dan promosi yang bertajuk Kaltim Fair 2016 secara resmi dibuka Wakil Gubernur Kaltim HM Mukmin Faisyal HP.

Kaltim Fair yang rutin digelar setiap tahun merupakan rangkaian dari peringatan hari ulang tahun (HUT) Provinsi Kaltim yang tahun ini jatuh pada peringatan hari jadi ke-59 tahun.

Menurut Mukmin Faisyal, penyelenggaraan Kaltim Fair tahun ini cukup berbeda khususnya kegiatan memanfaatkan gedung CHS yang cukup luas dan megah.

“Tempat ini (CHS) sangat refresentatif dan gedung ini membuat masyarakat yang berkunjung merasa sangat nyaman. Panitia juga tidak perlu repot-repot menyewa tenda besar dan ber-AC dengan biaya tinggi,” kata Mukmin Faisyal usai membuka Kaltim Fair, Jumat (8/4).

Dia berharap gedung CHS dapat dimanfaatkan secara maksimal untuk berbagai even baik yang bertaraf lokal, regional, nasional bahkan internasional yang melibatkan Asosiasi Perusahaan Pameran Indonesia (Asparapi) maupun instansi terkait dan pihak swasta.

Sementara itu Kepala BPPMD Kaltim Diddy Rusdiansyah menyebutkan Kaltim Fair 2016 menyiapkan 237 stand dan khusus di dalam gedung indoor sebanyak 177 stan dan outdoor 60 stand dengan target transaksi sebesar Rp6 miliar.

“Peserta Kaltim Fair tahun ini meningkatkan cukup signifikan. Dimana tahun lalu hanya sekitar 192 stan namun tahun ini meningkat sekitar 237 stand,” ujar Diddy Rusdiansyah.

Peserta terdiri instansi pemerintah daerah dan vertikal, pelaku UMKM, swasta, BUMD/BUMN, perbankan dan kementerian/lembaga.

Tampak hadir Ketua Umum DPP Asparapi Jeffrey Eugene dan asisten serta pimpinan SKPD lingkungan Pemprov Kaltim. (humas prov Kaltim/yans)

Pewarta:

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2016