Polres Kabupaten Kutai Barat,  Kalimantan Timur menggelar lomba Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) untuk tingkat anak-anak dan remaja yang berlangsung di musala Darul Khairat di lingkungan Polres Kubar.

"Jumlah peserta lomba MTQ sebanyak 22 peserta, diantaranya 16 peserta laki-laki dan 6 wanita dan juri dari Kemenag Kabupaten Kutai Barat,”  kata Kapolres Kubar ,AKBP Heri Rusyawan, di Barong Tongkok, Rabu.

Ia mengatakan, lomba tersebut  untuk menyemarakkan syiar Islam di bulan suci Ramadhan dan meningkatkan serta mengembangkan potensi keilmuan dan kreativitas peserta MTQ  agar lebih baik dalam hal mencintai dan mengamalkan isi ajaran al-Quran.

Selain itu juga agar  anak-anak dan remaja  dapat mencintai budaya dan tradisi membaca al-Quran sebagai kitab suci yang berisi petunjuk hidup. Bukan hanya sekedar ajang beradu bakat keahlian membaca al-quran dan menghafalkannya tetapi memiliki peran penting dalam menanamkan nilai-nilai pendidikan dan pengembangan ajaran al-Quran agar tercipta insan yang berakhlak mulia,

“Agar nilai-nilai yang terkandung dalam Al Quran tersampaikan kepada anak-anak dan remaja dapat dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari,” kata Heri Rusyawan.

Kapolres juga berharap, dengan diselenggarakannya lomba ini untuk menjaring bibit-bibit qori-qoriah terbaik Kutai Barat serta dapat  meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan.
 

Pewarta: Novi Abdi/Taufiq hart

Editor : Rahmad


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2023