Sangatta  (ANTARA Kaltim) - PT Pertamina EP Field Sangatta Kabupaten Kutai Timur Kalimantan Timur akan melakukan penanaman sekitar 1.000 pohon berbagai jenis pada 31 Desember 2012.

Field Manager Pertamina EP Sangatta, Abdul Muhar, Senin (24/12), mengatakan, pihaknya ingin menutup tahun 2012 dengan satu rangkaian kegiatan lingkungan yakni penanaman 1.000 pohon di areal sekitar lokasi eks pengeboran minyak.

"Sudah diagendakan kegiatannya tanggal 31 Desember 2012, akan diikuti seluruh karyawan Pertamina EP Sangatta dan para Kontraktor dalam kegiatan `Sobat Bumi`," kata Abdul Muhar melalui Andrew, Humas Pertamina EP Field Sangatta.

Menurut Andrew, kegiatan menanam pohon merupakan salah satu kegiatan yang Pertamina EP Sangatta lakukan di akhir 2012, sekaligus dalam rangka memperingati HUT Pertamina EP 2012.

"Khusus kegiatan menanam pohon, menurut Andrew, adalah untuk mengajak orang lain khususnya para karyawan Pertamina untuk berbudaya ramah lingkungan dan mampu menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari," kata Andrew dibenarkan Enriko Hutasiot, Bidang Hukum Humas Pertamina EP Sangatta Field.

Dalam rangka peringatan HUT Pertamina EP Tahun 2012, berbagai kegiatan dilakukan baik di internal Pertamina EP Sangatta serta juga melibatkan masyarakat sekitar Desa Sangkima dan Desa Sangkima Lama, seperti kegiatan olahraga dan senam sehat.

"Banyak kegiatan yang dilakukan Pertamina, termasuk pertandingan olahraga, namun puncak kegiatan ditutup dengan senam sehat massal dan penanaman pohon," ujarnya.

Untuk kegiatan pertandingan olahraga internal seperti sepak bola dan bola volly, sedangkan untuk memancing di kolam Bumi Perkemahan karyawan pertamina bersama-sama para kontraktor serta masyarakat desa Sangkima dan desa Sangkima Lama.

Sedangkan untuk cabang olahraga sepakbola, keluar sebagai juara I adalah Tim Departemen Layanan Operasi yang mengalahkan tim Departemen SDM di final, dengan skor 4-3 melalui adu penalti.

Dalam Pertandingan Cabang Olahraga Sepakbola diikuti enam tim, yakni Layalan Operasi, SDM, SCM, Operasi Produksi, PML dan HSE.

"Puncak peringatan HUT Pertamina EP, akan ditutup dengan mengadakan senam sehat bersama masyarakat pada Senin, 31 Desember 2012 pukul 06.00 Wita. Kemudian dilanjutkan dengan penanaman 1.000 pohon," kata Andrew. (*)

Pewarta: Adi Sagaria

Editor : Arief Mujayatno


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Timur 2012